Tribun Wiki

Profil Akmal Marhali, Tim Satgas Anti Mafia Sepakbola

Akmal Marhali dikenal sebagai pengamat sepak bola, sekaligus merupakan anggota Tim Satgas Anti Mafia Sepakbola bentukan Erick Thohir

Editor: Array A Argus
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COm
Praktisi sepak bola nasional atau founder Save Our Soccer dan anggota TGIPF, Akmal Marhali, saat ditemui awak media di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, 11 Oktober 2022. 

TRIBUN-MEDAN.COM,- Akmal Marhali, pengamat sepakbola sekaligus Koordinator Save Our Soccer (SOS) tengah jadi sorotan.

Akmal Marhali disorot netizen setelah melontarkan pernyataan terkait Jordi Amat yang terlambat mengikuti agenda pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia di Turki.

Menurut Akmal Marhali, keterlambatan Jordi Amat itu karena yang bersangkutan tengah liburan.

Pernyataan ini kemudian beragam respon dari penggemar sepak bola.

Baca juga: Profil Habib Luthfi bin Yahya, Ulama dan Tokoh Tariqah Indonesia

Ada yang menuding bahwa Akmal Marhali memang tidak suka dengan pemain naturalisasi.

Namun, hal itu dibantah Akmal.

Dia mengatakan, informasi itu didapat dari petinggi PSSI.

Namun begitu, Akmal mengatakan sah-sah saja Jordi Amat liburan.

Bisa saja Jordi Amat liburan sembari menjalani pemulihan.

Baca juga: Profil Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo Subianto Jadi Sorotan Setelah Menikah

Profil Akmal Marhali

Akmal Marhali lahir pada 20 September 1978.

Saat terjadi Tragedi Kanjuruhan, Akmal menjadi anggota Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) yang ditugaskan mengusut peristiwa tersebut.

Selain itu, ia juga pernah tercatat sebagai CEO Tangerang Wolves FC.

Sebagai pengamat, Akmal Marhali sering memberikan kritikan keras terkait kondisi sepak bola Indonesia.

Baca juga: Profil Kombes Rishian Krisna Budhiaswanto, Kapolresta Kupang Kota yang Dicopot Karena Skandal

Pada 2021, ia pernah mengkritik anggota Exco PSSI soal rencana penghapusan degradasi di Liga 1 2021. 

“Kalau belum matang jangan dilempar ke publik. Karena apa, PSSI tidak siap memberikan jawaban,” ujarnya, dikutip dari Kompas.com (11/5/2021).

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved