Sriwijaya FC vs PSMS

HASIL Liga 2 - Brace Nico Malau Tahan Imbang Sriwijaya FC, PSMS Medan Lolos 12 Besar

Sriwijaya FC ditahan imbang 2-2 dari PSMS Medan kala bermain di Stadion Gelora Sriwijaya Jakbaring, Palembang, Sumatra Selatan, Minggu (17/12/2023).

|
TRIBUN MEDAN/HO
PSMS Medan berhasil lolos ke babak 12 besar usai sukses menahan imbang Sriwijaya FC di laga terkahir penyisihan grup, Minggu (17/12/2023). 

Skor imbang 1-1 bertahan hingga akhir babak pertama. 

Memasuki babak kedua, Sriwijaya FC langsung menyerang.

Memanfaatkan tendangan bebas, sepekan Irwanto Bajo malah mengarah jaring gawang luar pada menit ke-49.

Sayangnya Sriwijaya FC kembali kebobolan.

Nico Malau kembali mencetak gol pada menit ke-50, setelah menyambar sepakan Ikhsan Chan yang menghantam mistar gawang.

Ancaman datang melalui tandukan Tomi Darmawan yang masih ditepis Adixi Lenzivio pada menit ke-53.

Sundulan Dia Syadid masih lemah sehingga dapat dipatahkan.

Upaya Fransiskus Alesandro mencetak gol gagal setelah terpelesat saat menerima bola pada menit ke-55.

Aksi individu Tomi Darmawan di ujung kotak penalti pada menit ke-56 dijegal pemain PSMS Medan, Joko Susilo yang mendapat kartu kuning.

Tendangan bebas akan diambil Misbakhun Solihin.

Terjadi keributan saat pemain PSMS Medan dilanggar Sriwijaya FC pada menit ke-58.

Rifaldi Bawuo mendapat peluang melalui placing yang terlalu melenceng ke sisi jauh gawang pada menit ke-62.

Kembali, Rifaldi Bawuo bekerja keras untuk menandukkan bola ke gawang Adixi yang masih gagal pada menit ke-65.

Umpan mendatar Fransiskus Alesandro di sisi kiri tidak dapat diselesaikan Tomi Darmawan yang merangsek masuk dari sisi kanan pada menit ke-68.

Tusukan Tomi Darmawan dan Rifaldi Bawuo masih belum menggetarkan jala gawang Adixi semenit kemudian.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved