Dedi Iskandar Batubara

Ketua PW Al-Washliyah Sumut Sebut Pendidikan dan Dakwah Jaga Eksistensi Organisasi

Pendidikan dan dakwah Islam merupakan dua kunci utama organisasi Al Jamiyatul Washliyah (Al Washliyah) bisa bertahan dari 1930

Editor: Jefri Susetio
Istimewa
Pendidikan dan dakwah Islam merupakan dua kunci utama organisasi Al Jamiyatul Washliyah (Al Washliyah) bisa bertahan dari 1930 atawa sudah berusia 93 tahun. 

"Karenanya keberadaan Al-Washliyah di Tabagsel ini juga menjadi perhatian kita. Walaupun sebagian besar berada di sepanjang Pantai Timur, mulai dari Langkat hingga Labuhanbatu (Raya), namun di Pantai Barat ini juga bagian penting," tegasnya.

Untuk itu, lanjut Dedi Iskandar Batubara, konsolidasi bersama Pengurus Daerah ini, adalah langkah mengoptimalkan peran Al-Washliyah di tingkat kabupaten kota hingga kecamatan.

"Apa yang menjadi program prioritas, akan didorong untuk terus berkembang, hingga ormas ini bisa bertambah maju di masa mendatang. Sebagaimana slogan "Hiduplah Washliyah Zaman Berzaman" ujarnya.

Sedangkan, Ketua PD Al-Washliyah Kabupaten Madina Jufri Nasution, Ketua PD Tapsel Ust Nurpin Sihotang dan Ketua PD Padangsidimpuan H Irfan Harahap yang menyambut kunjungan rombongan Ketua PW Al-Washliyah Sumut Dedi Iskandar Batubara, menilai bahwa penguatan pendidikan dalam sebuah Ormas merupakan keniscayaan.

Sehingga mereka masing-masing akan memprioritaskan membangun basis pendidikan guna mencetak para generasi penerus Washliyah.

Ratusan Orang Hadir saat Perayaan HUT ke-93 Al-Washliyah di Sibolga

Baca juga: Dedi Iskandar Batubara Minta PD Al-Washliyah Toba Galakkan Pengajian Rutin, Berikut Tujuannya

 

Ratusan Orang Antusias

Sebelumnya, Ketua PW Al-Washliyah Sumut Ust H Dedi Iskandar Batubara juga hadir pada perayaan HUT ke-93 Al-Washliyah yang digelar PD Al-Washliyah Sibolga, sekaligus pelantikan Pengurus Cabang (PC) Sibolga di Gedung Baznas kota tersebut, Minggu (10/12/2023) malam.

Dalam peringatan HUT tersebut, ratusan orang antusias mengikut rangkain acara. Turut hadir perwakilan Pemko Sibolga, pengurus daerah, warga Washliyah, serta tokoh masyarakat.

Ketua PD Al-Washliyah Sibolga, Supratman menyampaikan terimakasih kepada Ust Dedi Iskandar Batubara selaku Ketua PW Sumut karena berhadir dan membersamai kegiatan tersebut.

"Kepada Pemko Sibolga, pihaknya mengapresiasi dukungan pemerintah atas suksesnya penyelenggaraan kegiatan ini," ujarnya.

Acara peringatan HUT yang diisi tausiah oleh Ketua PW Al-Washliyah Sumut, Dedi Iskandar Batubara, diakhiri dengan pemberian sumbangan berupa bahan makanan kepada anak yatim dan dhuafa.

(*)

 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved