Sumut Terkini
Langsir Sawit dengan Batang Pisang, Pria di Batubara Hilang Terseret Arus Sungai
Seorang pria dikabarkan hanyut di Sungai Dalu-dalu, Desa Tanjung Muda, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batubara.
Penulis: Alif Al Qadri Harahap | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, LIMAPULUH - Seorang pria dikabarkan hanyut di Sungai Dalu-dalu, Desa Tanjung Muda, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batubara.
Pria tersebut dikabarkan hanyut pada Minggu(19/11/2023) sore saat sedang melangsir buah sawit hasil panen dialiran sungai menggunakan batang pisang.
Soleh, seorang warga saat dihubungi tribun-medan.com membenarkan kejadian tersebut. Menurut soleh, korban bernama Kris (43) warga Kecamatan Limapuluh, Kabupaten Batubara.
Ungkapnya, korban hanyut akibat kelelahan saat melangsir sawit yang dibawa menggunakan batang pisang dengan mengarungi sungai.
"Mereka melangsir menggunakan cebok (batang) pisang. Jadi, dia sudah mau sampai tepian sebenarnya. Mungkin, kelelahan, jadi lemas dan terbawa arus," kata Soleh, Senin(20/11/2023).
Katanya, saat melangsir, Kris dibantu oleh seorang rekannya yang ikut menyebrangi sungai dalu-dalu.
"Berdua mereka. Sampai saat ini tim BPBD dan Sar masih melakukan pencarian terhadap korban," ujarnya.
Sementara, Komandan Pos Sar Tanjungbalai Asahan, Romi masih belum memberikan tanggapan terkait hanyutnya satu orang warga Kecamatan Limapuluh tersebut.
(cr2/tribun-medan.com)
| Bobby Nasution Sepakat TPL Ditutup Usai Bertemu Dengan Tetua Adat: Paling Lama Seminggu |
|
|---|
| Bertemu Tetua Adat Selama 2 Jam, Bobby Sepakat TPL Ditutup: Surat Rekomendasi Paling Lama Seminggu |
|
|---|
| Tahun 2026, Dinas PRKP Siantar Pakai Eks-Rumah Singgah Covid-19 Sebagai Kantor Baru |
|
|---|
| Akademisi Asia Tenggara Bedah Geopolitik Presiden Prabowo dalam Seminar Internasional di UINSU |
|
|---|
| Polres Tanah Karo Terbitkan Informasi DPO Pelaku yang Terlibat Dalam Pembunuhan Warga Nias |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/hanyut_20150810_152506.jpg)