Berita Viral

Harta Gibran Rakabuming Disorot, Kekayaannya Capai Rp26 M, tapi Punya Utang yang Fantastis

Harta Gibran Rakabuming Raka disorot setelah jadi cawapres Prabowo Subianto, ternyata ia memiliki utang yang tidak sedikit

HO
Putra Jokowi Gibran Rakabuming saat bersama Prabowo Subianto dalam suatu kegiatan. 

D. SURAT BERHARGA Rp. ----

E. KAS DAN SETARA KAS Rp. 3.101.260.374

F. HARTA LAINNYA Rp. 5.552.000.000

Sub Total Rp. 26.584.260.374

III. HUTANG Rp. 551.586.004

IV. TOTAL HARTA KEKAYAAN (II-III) Rp. 26.032.674.370.

Baca juga: VIRAL Penyandang Disabilitas di Siantar Dirampok Dua Pemuda, Aksinya Terekam CCTV Toko

Baca juga: KETUA DPP PSI William Aditya dan AHOK Bikin Kejutan, Tegaskan Secara Pribadi Dukung Ganjar-Mahfud MD

 

Prabowo Subianto Resmi Pilih Gibran Rakabuming Jadi Cawapresnya

Sebelumnya diberitakan, Prabowo Subianto resmi mengumumkan Gibran Rakabuming Raka mendampinginya sebagai Cawapres. 

Gibran telah resmi menjadi Cawapres Prabowo Subianto berdasarkan hasil rapat ketua umum Koalisi Indonesia Maju (KIM), Minggu (22/10/2023) malam.

Pengumuman ini dilakukan usai semua ketua umum partai politik di Koalisi Indonesia Maju (KIM) menggelar rapat di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

"Baru saja Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang terdiri dari delapan partai politik, yang dihadiri lengkap oleh ketum masing-masing dan sekjen masing-masing kita telah berembug secara final, secara konsensus, seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai capres Koalisi Indonesia Maju untuk 2024-2029 dan saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden," ujar Prabowo dalam jumpa pers di kediamannya, Minggu.

Sebelumnya, Partai Golkar mengumumkan secara resmi dukungan mereka kepada Gibran untuk menjadi cawapres Prabowo Subianto melalui rapat pimpinan nasional (rapimnas) yang diselenggarakan pada Sabtu (21/10/2023) kemarin.

Fahri Hamzah memposting foto Prabowo dan Gibran dengan disematkan logo partai Gelora.
Fahri Hamzah memposting foto Prabowo dan Gibran dengan disematkan logo partai Gelora. (HO)

"Berdasarkan hasil pertemuan dengan ketua DPD tadi malam, semuanya konsensus mengusulkan dan mendukung Mas Gibran untuk kita pasangkan dengan Pak Prabowo sebagai bakal capres RI," kata Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, Sabtu.

Usai resmi diusung, Gibran menyatakan akan mengkoordinasikan hasil rapat pleno satu dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) II Partai Golkar dengan Prabowo.

Sumber: Tribunnews
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved