Berita Sumut

Ada Pemeliharaan HUTM, Hari Ini PLN ULP Tebingtinggi Padamkan Listrik di 12 Wilayah Selama 5 Jam

PT PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Pematangsiantar melalui ULP Tebingtinggi, bakal melakukan pemadaman listrik, pada Senin (16/10/2023).

|
HO
Kantor PLN ULP Tebingtinggi bakal melakukan pemadaman listrik akibat pemeliharaan jaringan HUTM, perintisan pohon, dan relokasi tiang HUTM akibat pembangunan jembatan. Pemadaman itu berlangsung, Senin (16/10/2023) di 12 wilayah kerjanya dari pukul 10.00 WIB-15.00 WIB. 

TRIBUN-MEDAN.com, TEBINGTINGGI - PT PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Pematangsiantar melalui Unit Layanan Pelanggan (ULP) Tebingtinggi, bakal melakukan pemadaman listrik, pada Senin (16/10/2023).

Dari info yang disampaikan pejabat manajemen risiko Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan (K3L) PLN Tebingtinggi, Achmad, pemadaman bakal berlangsung selama lima jam.

Baca juga: PLN Bikin Susah Warga Karo, Tukang Cukur Sampai Pengusaha Fotokopi Tekor Akibat Pemadaman Listrik

"Pemadaman, Senin (16/10/2023), dari pukul 10.00 WIB sampai pukul 15.00 WIB. Untuk masyarakat untuk dapat memakluminya karena ada pemeliharaan jaringan listrik," katanya kepada Tribun Medan, Senin (16/10/2023).

Sambungnya, dari pemadaman ini bakal berdampak terhadap 12 wilayah kerja ULP Tebingtinggi. Daerah tersebut antara lain Desa Penggalangan, Desa Sei Berong, Desa Bandar Tengah, Kecamatan Bandar Khalifah.

Selain itu pemadaman juga dilakukan di Dusun Langau, Desa Suka Damai, Pasar II Kuningan, Mangga II, Desa Sei Sarimah, Desa Kayu Besar, Huta Bagasan, dan Simpang Blok 17.

"Pemadaman ini karena ada pemeliharaan jaringan Hantaran Udara Tegangan Menengah (HUTM), perintisan pohon, dan relokasi tiang HUTM akibat pembangunan jembatan," ujarnya.

Selama proses pemeliharaan, PLN juga mengimbau kepada masyarakat apabila pelanggan menggunakan genset agar dipisahkan dengan instalasi PLN.

Baca juga: INFO Pemadaman Listrik di Medan Utara Besok, Berlangsung Selama 6,5 Jam, Ini Wilayahnya

Pelanggan tidak perlu khawatir, jika pekerjaan selesai sebelum jadwal yang sudah ditentukan, maka aliran tegangan listrik akan dinormalkan kembali.

Jika terjadi pemadaman di luar jam di atas, kemungkinan PLN bakal menambah jam untuk pemeliharaan. Jika terjadi gangguan jaringan, masyarakat bisa melapor melalui PLN Mobile atau hubungi Contact Center PLN 123.

Management PT PLN mengucapkan permintaan maaf kepada masyarakat yang menjadi pelanggan di wilayah ULP Tebingtinggi atas ketidaknyamanan pemeliharaan ini.

(cr12/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved