Smartphone Xiaomi
Daftar HP Xiaomi yang Dapat Update Android 14, Berikut Keunggulannya
Tanpa kita sadari, Android 14 ternyata sudah tersedia bagi pengguna ponsel pintar yang menggunakan OS Android.
TRIBUN-MEDAN.com - Hore! Android 14 tersedia untuk HP Xiaomi yang ini, berikut daftar yang dapat update. 3 Model HP Xiaomi yang ini sekarang bisa mencicipi Android 14 dengan berbagai fitur yang menarik.
Baru-baru ini Google meluncurkan update OS Android versi terbaru yang ke-14. Tanpa kita sadari, Android 14 ternyata sudah tersedia bagi pengguna ponsel pintar yang menggunakan OS Android.
Ditenagai oleh Artificial Intelligence (AI), Anda bisa melakukan kustomisasi wallpaper sesuai dengan keinginan. Sayangnya fitur ini akan hadir untuk pertama kalinya di ponsel pintar besutan Google, yaitu Pixel seperti disadur dari Kontan.
Selain wallpaper, Anda juga dapat melakukan kustomisasi dengan tampilan yang setetik. Begitu pula dengan tema, Anda dapat mengaplikasikan tema monochrome yang membuat widget, ikon, tombol serta background dan yang lainnya menjadi hitam putih yang estetik.
Dengan tampilan seperti ini akan menciptakan estetika yang tidak terlalu mengganggu dan lebih manis.
Logo Android 14
Dari segi keamanan, Android 14 juga menampilkan informasi data yang dibagikan ketika sebuah aplikasi membutuhkan akses tertentu. Anda dapat melihat informasi secara gamblang dan detail ketika sebuah aplikasi meminta data-data dari ponsel Android Anda.
Buat yang hobi olahraga, Android 14 juga memudahkan pengguna untuk terhubung dengan jam pintar atau perangkat lainnya. Dengan demikian, Anda dapat melihat informasi yang berkaitan dengan kesehatan secara lebih mudah.
Dan masih banyak fitur lainnya yang memudahkan pengguna dalam mengoperasikan ponsel pintar berbasis Android 14 ini.
Bicara soal Android 14, tidak hanya ponsel besutan Google saja lho yang kebagian update. Para Xiaomi Fans juga berkesempatan menjajal udpate Android 14 yang terbaru ini!
Kabar mengenai Android 14 yang hadir untuk beberapa model HP Xiaomi juga baru-baru ini mencuat. Setelah membuka program Beta bagi pengguna, update Android 14 sekarang sudah tersedia bagi pemilik HP Xiaomi untuk model tertentu.
Dilansir dari Xiaomiui, update Android 14 sekarang sudah tersedia lewat update Over-The-Air (OTA). Khususnya bagi pengguna yang telah mengikuti program uji coba dan pengguna terpilih yang beruntung.
Ya, tidak semua pengguna HP Xiaomi bisa mencicipi Android 14, setidaknya untuk saat ini. Namun demikian, 3 model HP Xiaomi ini dipastikan mendapatkan update Android 14.
Mau tahu model HP Xiaomi apa saja yang mendapatkan update Android 14? Berikut ini daftar HP Xiaomi yang mendapatkan Android 14.
Daftar HP Xiaomi Android 14:
- Xiaomi 13 versi firmware MIUI-V14.0.5.0.UMCMIXM, MIUI-V14.0.5.0.UMBEUXM
- Xiaomi 13 Pro versi firmware MIUI-V14.0.5.0.UMBMIXM, MIUI-V14 .0.5.0.UMBEUXM
- Xiaomi 12T versi firmware MIUI-V14.0.6.0.ULQMIXM, MIUI-V14.0.5.0.ULQEUXM
Update Android 14 MIUI Global ini cukup mengejutkan, sebab tidak hanya pengguna di negeri tirai bambu saja yang mencicipi update terbaru ini.
| Daftar 19 Smartphone Xiaomi yang Dapat Update HyperOS 2.2 versi Stabil |
|
|---|
| Daftar Smartphone Xiaomi Kebagian HyperOS 2.2 yang Baru Diluncurkan |
|
|---|
| Laptop Baru dari Xiaomi Redmi Book 14 Ryzen Edition Dibanderol Mulai Rp 7 Jutaan, Ini Spesifikasinya |
|
|---|
| HyperOS 2.2 Mulai Diluncurkan, Berikut Daftar Smartphone yang Kebagian |
|
|---|
| Xiaomi Pad 7 Ultra Dibanderol Mulai Rp 13 Jutaan, Simak Spesifikasi Unggulan yang Dibawanya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/ILUSTRASI-Android-14-Tersedia-untuk-HP-Xiaomi.jpg)