Polres Labuhanbatu
Tim Penilai Polda Sumut Kunjungi Posko KBN Polres Labuhanbatu
Tim penilai Polda Sumut melakukan kunjungan ke Posko Kampung Bebas Narkoba (KBN) di Jalan Padang Bulan, Kelurahan Padang Bulan, Kecamatan Rantau Utara
Tim Penilai Polda Sumut Kunjungi Posko KBN Polres Labuhanbatu
TRIBUN-MEDAN.com, LABUHABATU - Tim penilai Polda Sumut melakukan kunjungan ke Posko Kampung Bebas Narkoba (KBN) di Jalan Padang Bulan, Kelurahan Padang Bulan, Kecamatan Rantau Utara Rantauprapat, Kamis (21/9/2023).
Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka penilaian perlombaan keberadaan posko KBN.
Dalam kesempatan ini, Kabag Ren Polres Labuhanbatu Kompol Hairun Edi Sidauruk menyampaikan rasa terima kasih kepada Tim Penilai yang telah berkunjung serta tokoh masyarakat yang telah aktif berpartisipasi dalam pelaksanaan kegiatan Posko KBN.
Dia menyebutkan, Posko KBN di Padang Bulan memang memiliki catatan prestasi yang luar biasa dalam pengungkapan kasus dan menangani keresahan warga.
“Bahwa Polres Labuhanbatu telah berhasil membentuk 13 Posko Kampung Bebas Narkoba (KBN), dengan 7 posko KBN berada di Labuhanbatu dan 6 posko di Kabupaten Labuhanbatu Utara," ungkapnya.
Oleh karena itu dia berharap penilaian lomba KBN ini bisa akan semakin memotivasi masyarakat Labuhanbatu untuk aktif dalam upaya mencegah dan memberantas peredaran narkoba, serta menciptakan lingkungan yang aman dan bebas dari bahaya narkoba.
"Semoga upaya-upaya ini dapat memberikan hasil yang baik dan berkelanjutan dalam melawan masalah narkoba di wilayah ini," harapnya.
(Akb/tribun-medan.com)
| Polsek Aek Natas Bekuk Pengedar Sabu di Desa Sibito, Uang Tunai dan Timbangan Disita |
|
|---|
| Tuntas Tangkap 20 Tersangka, Polres Pelabuhan Belawan Tunjukkan Ketegasan di Jalanan Utara |
|
|---|
| Polsek Aek Natas Tangkap Pencuri Motor Honda Revo di Labura |
|
|---|
| Polsek Aek Natas Ringkus Pengedar Sabu di Depan Warung Makan, Sita 5 Gram Barang Bukti |
|
|---|
| Satresnarkoba Polres Labuhanbatu Selatan Bersama GRANAT dan LAN Gelar Tes Urine di PT Rumbiya Estate |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Tim-polda-sumut-kampung-bebas-narkoba-3mhg.jpg)