Berita Viral

Momen Presiden Jokowi Pasang Mur di Pilar Proyek Kantor Presiden di IKN, Otot Tangan Sampai Terlihat

Jokowi dan rombongan meninjau proyek Kantor Presiden di Ibu Kota Nusantara (IKN), Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim), Ju

Editor: Liska Rahayu
Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memasang mur proyek Kantor Presiden di Ibu Kota Nusantara (IKN), Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim), Jumat (22/9/2023). 

TRIBUN-MEDAN.com - Presiden Joko Widodo mengunjungi lokasi pembangunan Kantor Presiden di Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur.

Jokowi dan rombongan meninjau proyek Kantor Presiden di Ibu Kota Nusantara (IKN), Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim), Jumat (22/9/2023).

Saat peninjauan itu terdapat momen unik saat Presiden Jokowi nampak menjadi tukang bangunan.

Momen itu dibagikan Youtube Sekretariat Presiden pada Jumat (22/9/2023).

Terlihat, Presiden Jokowi memakai helm proyek dan keliling pembangunan Kantor Presiden yang akan berdiri di Ibu Kota baru tersebut.

Saat itu, Presiden Jokowi ditemani oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Lalu, Basuki pun terlihat menjelaskan konsep proyek Kantor Presiden di IKN.

Penampakan Kantor Presiden di IKN terlihat sudah berbentuk kerangka.

Ada satu momen unik saat Presiden Jokowi berkeliling.

Ia tampak memasangkan mur di salah satu pilar proyek Kantor Presiden.

Meski hanya simbolis, mantan pengusaha furniture itu tampak serius ketika memutar mur dengan spanner atau kunci pas.

Bahkan mimik wajah Jokowi terlihat memutar mur sekuat tenaga hingga otot di tangannya terlihat.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memasang mur proyek Kantor Presiden di Ibu Kota Nusantara (IKN), Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim), Jumat (22/9/2023).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memasang mur proyek Kantor Presiden di Ibu Kota Nusantara (IKN), Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim), Jumat (22/9/2023). (Sekretariat Presiden)

Menurut Presiden Jokowi, saat ini pembangunan Kantor Presiden di IKN sudah mencapai sekira 40 persen.

Presiden Jokowi pun optimistis pembangunan IKN selesai sesuai target yang ditentukan.

“Target sesuai rencana semuanya sekarang sudah 40 an persen,” kata Presiden Jokowi.

Sumber: Warta kota
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved