Sekolah Negeri Tutup

Miris, Hanya Dua Siswa yang Mendaftar, Sekolah Negeri di Padang ini Tutup Untuk Selamanya

Tutupnya sekolah ini dikarenakan, sewaktu membuka penerimaan tahun ajaran baru, hanya dua siswa saja yang mendaftar.

Editor: Satia
Tribunpadang
Tiga murid kelas 1 SDN 23 Lolong Kota Padang. Tahun ini SDN 23 Lolong hanya menerima dua orang peserta didik baru tahun ajaran 2023-2023. 

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Sempat viral di media massa, Sekolah Dasar Negeri (SDN) Lolong Kota Padang, Sumatera Barat kini tutup tidak lagi beroperasi.

Tutupnya sekolah ini dikarenakan, sewaktu membuka penerimaan tahun ajaran baru, hanya dua siswa saja yang mendaftar.

Informasi yang dihimpun TribunPadang.com, SDN 23 Lolong ternyata sudah ditutup sejak Agustus 2023 lalu.

Hal tersebut juga dibenarkan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang, Yopi Krislova kepada TribunPadang.com, Kamis (21/9/2023).

Baca juga: KPUD Karo Sebut Kebutuhan Anggaran Pilkada Sebesar Rp 40 Miliar, Pemkab Hanya Sepakati Rp 32 Miliar

Namun, Yopi tak ingat kapan persisnya sekolah itu resmi ditutup.

Yang pasti katanya SDN 23 Lolong itu tutup pada Agustus 2023.

Yopi mengatakan, seiring SDN 23 Lolong yang ditutup, secara bersamaan seluruh murid beserta guru di SDN 23 Lolong dipindahkan ke sekolah lain di Kota Padang.

Kata dia, semua murid SDN 23 Lolong kini di pindahkan ke sekolah terdekat, yaitu SDN 15 Lolong.

Sementara, guru-guru di SDN 23 Lolong juga dipindahkan ke sekolah lainnya, termasuk di SDN 15 Lolong.

"Alasannya, biar belajar lebih efektif, biar peserta didik ada teman, proses belajarnya tidak membosankan," ujar Yopi.

Baca juga: VIRAL Patung Bung Karno di Sumsel tak Mirip, Sudah Habiskan Rp500 Juta Kini Terancam Dibongkar

Diberitakan TribunPadang.com sebelumnya, Sekolah Dasar Negeri (SDN) 23 Lolong Kota Padang pada tahun ajaran baru 2023/2024 hanya mendapatkan dua murid baru.

Sekolah ini berada di Jalan S Parman, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

Pantauan TribunPadang.com, sekolah ini berada di kawasan rawan bencana tsunami, dan jauh dari jalan raya. Sementara itu, di dekat SDN 23 ini juga ada beberapa sekolah lainnya.

 

Artikel ini Tayang di Tribun Padang

Baca Berita Tribun Medan Lainnya di Google News

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved