Sumut Terkini
TAMPANG S Alias Man Kero, Pengedar Ganja di Perbaungan, Polisi Buru Bandar
Juriadi menjelaskan, pelaku S mengaku sudah beberapa kali membeli narkotika jenis ganja tersebut dari A yang merupakan warga Medan.
TRIBUN-MEDAN.com,SEIRAMPAH- Seorang warga Dusun III, Desa Citaman Jernih, Kecamatan Perbaungan, Serdangbedagai (Sergai), S alias Man Kero (49), diamankan personel Satres Narkoba Polres Sergai karena memiliki dan mengedarkan narkotika jenis ganja, pada Selasa (12/9/2023) malam.
Kasat Narkoba Polres Sergai AKP Juriadi mengatakan, bersama tersangka turut diamankan barang bukti narkotika jenis ganja sebanyak 13 paket (am), satu bungkus kertas rokok (papper), dan uang tunai Rp 50 ribu.
"Dari interogasi bersama pelaku, ia mendapatkan barang haram tersebut dengan membeli dari seseorang di Medan berinisial A. Pengakuan S, dirinya sudah tiga kali membeli dari A ini," kata Juriadi saat dikonfirmasi Tribun Medan, Rabu (13/9/2023).
Juriadi menjelaskan, pelaku S mengaku sudah beberapa kali membeli narkotika jenis ganja tersebut dari A yang merupakan warga Medan.
Bilangnya, S kerap membeli barang haram tersebut sebanyak 20 paket.
Penangkapan S kata Juriadi, bermula dari laporan masyarakat yang diterima mengatakan bahwa, di daerah Desa Citaman kerap berlangsung penjualan narkotika jenis ganja yang sudah dipaketkan.
"Setelah mendapatkan informasi dan ciri-ciri pelaku, kita langsung bergegas. Kabarnya pelaku S ini sering jual ganja di rumahnya di Desa Citaman Jernih. Saat diamankan, pelaku S sempat lari bersama temannya. Tapi dia di S ini berhasil kita tangkap," ucap Juriadi.
"Saat kita geledah, ditemukan satu bungkus kotak rokok yang diselipkannya di balik celana dalamnya. Saat kotak rokok itu dibuka, ditemukan 13 paket yang diakui pelaku S sebagai ganja kering," ujarnya lagi.
Lebih jauh kata Juriadi, pihaknya tengah mengejar pelaku A. Sementara itu, untuk penyidikan lebih lanjut, sejumlah barang bukti dan pelaku S telah diamankan ke Polres Sergai.
(cr12/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Warga-Desa-Citaman-Jernih-Kecamatan-Perbaungan.jpg)