Breaking News

TRIBUNWIKI

CERITA Ery Susanti, Belajar Buat Basreng dari Internet, Kini Pasarkan Produk ke Berbagai Daerah

Melihat banyak yang menyukai basreng dan peyek buatannya, akhirnya ibu dua anak ini mencoba serius di usahanya itu.

Editor: Ayu Prasandi
HO
Ery Susanti pemilik usaha basreng dan peyek 

TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Belajar secara otodidak hanya dengan melihat di internet, kini Ery Susanti serius menekuni bisnis basreng dan juga peyek.

Ery sapaan akrabnya memiliki usaha rumahan yang diberinama Ersel yang berada di Kelurahan Aek Pining, Batangtoru, Tapanuli Selatan (Tapsel).

Basreng merupakan camilan khas Sunda yang terbuat dari olahan bakso ikan yang diiris tipis kemudian digoreng.

"Jadi awal usaha saya ini mulai saya rintis di tahun 2017. Saat itu awalnya hanya pengin membantu suami dan nambah-nambah untuk pemasukan saja," ujarnya.

Melihat banyak yang menyukai basreng dan peyek buatannya, akhirnya ibu dua anak ini mencoba serius di usahanya itu.

Dibantu anak dan suaminya, Ery mulai memasarkan usahannya tersebut

"Awal-awal memang ragu, apalagi saya membuatnya benar-benar hanya mengandalkan dari melihat-lihat di internet seperti di youtube dan ternyata banyak yang suka," tuturnya.

Keistimewaan produk basreng dan peyek buatan Ery terletak pada bahan baku yang digunakan.

"Semua asli saya buat sendiri. Saya olah sendiri dengan bahan baku yang benar-benar bagus, biar hasilnya bagus juga. Seperti kacang untuk peyek, yang saya gunakan benar-benar kacang yang bagus," terangnya.

Begitu juga dengan basreng, daging yang digunakan benar-benar yang kualitas baik sehingga hasil dan rasanya baik juga.

Ery memanfaatkan sosial media seperti facebook untuk memasarkan produknya.

"Selain memasarkan langsung door to door, saya juga memanfaatkan facebook dan memang lumayan banyak pembelinya," terangnya.

Terbukti, saat ini produknya sudah banyak dipesan mulai dari kota-kota di Sumut, Bandung dan lainnya.

Ada beberapa varian produk peyek dan basreng yang disediakan Ery yaitu ukuran 100 gram dengan harga Rp 10ribu. Ada juga ukuran 500 gram, konsumen bisa pesan ukuran.

Dapat Bimbingan dan Dukungan

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved