Viral Medsos
FAKTA-FAKTA Penemuan Mayat Raheliva Malau Siswi SMA Jatuh saat Naik Motor dari Jembatan di Samosir
Raheliva Malau telah ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di aliran Sungai Siponot, Desa Salaon Tonga-Tonga, Kecamatan Ronggur Nihuta, Samosir, Kamis
TRIBUN-MEDAN.COM - Raheliva Malau (15) telah ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di aliran Sungai Siponot, Desa Salaon Tonga-Tonga, Kecamatan Ronggur Nihuta, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, pada Kamis (24/8/2023).
Berikut fakta-fakta hilangnya Raheliva Malau setelah jatuh dari jembatan ketika naik sepeda motor Senin (21/8/2023) pagi lalu.
1. Ketika berangkat ke sekolah
Siswi SMAN 1 Ronggurnihta ini hilang saat hendak berangkat menuju sekolah pada Senin (21/8/2023) pagi sekira pukul 06.30 WIB.
Seorang saksi mata yang juga teman Raheliva Malau menyatakan Raheliva terjatuh ke sungai dari jembatan.
Saksi melihat motor Rahel tergeletak di jembatan Sungai Siponot.
Raheliva Malau siswi SMA terjatuh ke sungai ketika hendak menyebrang di jembatan Siponot. Motor yang dikendarainya diduga tergelicir saat melintas di jembatan Siponot.
Raheliva terjatuh ke sungai. Sementara, sepeda motornya tetap berada di atas jembatan.
Jembatan Siponot menjadi satu-satunya penghubung warga Desa Salaon menuju Pangururan. Jembatan dengan alas papan kayu ini sudah ringkih dan licin ketika hujan.
Raheliva menjadi korban jiwa atas kondisi buruknya jembatan Siponot.
2. Empat hari pencarian
Warga bersama Tim SAR melakukan pencarian selama empat hari.
Meski arus sungai yang tidak begitu deras, mayat Raheliva sulit ditemukan.
Bahkan, warga banyak melakukan ritual mulai dari melempar baju Rahel ke sungai dan memanggil roh nya untuk memberitahu keberadaan jasadnya.
Pada Kamis (24/8/2023) siang hari, misteri keberadaan mayat Raheliva terpecahkan.
| REKAM JEJAK Brigjen Yusri Yunus, Daftar Jabatan Penting di Polri Pernah Diemban Yusri Yunus |
|
|---|
| DUDUK PERKARA Oknum TNI Prada SA Ngamuk di Tempat Hiburan Malam, TNI AD Usut Asal Senjata Api |
|
|---|
| SOSOK Brigjen Yusri Yunus Petinggi Polri Meninggal Tadi Malam, Yusri Rekan Seangkatan Kapolri |
|
|---|
| Nasib Oknum Polisi M Yunus Tendang Pengendara, Kapolres Prabumulih Diminta Bertindak, Kronologinya |
|
|---|
| Paniknya Pejabat Ini Tiba-tiba Didatangi Petugas dan Ditangkap, Puluhan Juta Uang di Bawah Meja |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Raheliva-Malau-telah-ditemukan-dd.jpg)