Dua Tahun Vakum, Intip Keseruan DWP LPKA Medan Gelar Lomba Meriahkan HUT RI hingga Bazar
Perayaan 17 Agustusan kali ini pun tak luput dari ekspresi kebahagian masyarakat Indonesia yang sekian lama untuk menyemarakan kemerdekaan
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Usai vakum dua tahun, kini perayaan kemerdekaan RI mulai digencarkan kembali di tahun 2023, lantaran pandemi Covid-19 di Indonesia yang saat ini telah berubah menjadi endemi. Perayaan 17 Agustusan kali ini pun tak luput dari ekspresi kebahagian masyarakat Indonesia yang sekian lama untuk menyemarakan kemerdekaan dengan meriah.
Dalam rangka memperingati HUT Ke -78 RI, beberapa Dharma Wanita Persatuan (DWP) dari UPT. Pemasyarakatan turut memeriahkan, salah satunya DWP LPKA Medan. Perayaan kemerdekaan kali ini disambut penuh antusias oleh ibu-ibu DWP serta para pegawai wanitanya.
Baca juga: Lautan Massa di Masjid Al Musannif saat Kehadiran Jokowi, Emak-emak: Kirain yang Datang Anies
Baca juga: Kakanwil Kemenkumham Sumut Cicipi Menu Narapidana, Imam Suyudi: Makanan Laik Hygiene
Sementara jauh sebelum 17 Agustusan, ibu Anjar Riyaningsih selaku ibu ketua DWP LPKA Medan mengundang para pegawai wanita LPKA Medan dalam rapat kegiatan. Adapun perkumpulan ini untuk mensosialisasikan rencana ibu-ibu DWP terkait perayaan menyambut HUT RI, sebagai panitia guna menyukseskan acara tersebut.
Dalam merayakan HUT RI yang sempat tertunda lantaran pandemi Covid-19, DWP LPKA Medan menggelar acara perlombaan di antaranya lomba menyanyikan lagu-lagu kebangsaan dan pembacaan teks proklamasi serta ada bazar sembako, yang hampir melibatkan seluruh pegawai dan ibu-ibu DWP bertempat di Aula LPKA Medan, Sabtu (19/08/2023) lalu.
Pada lomba satu ini, beragam cosplay pendukung perlombaan serta gaya yang kocak di perlihatkan oleh para peserta lomba sebagai bentuk memeriahkan perayaan HUT Kemerdekaan RI Ke-78. Lomba yang tampak meriah dengan pegelaran lomba bernyanyi dengan beragam kostum bernuansa kemerdekaan ini juga menyedot animo Anak Binaan untuk menyaksikan perlombaan.
Acara yang dibuka dan disambut oleh Kepala LPKA Medan, tidak hanya menampilkan kostum yang mencerminkan kemerdekan bercorak merah putih saja melainkan para peserta juga mempertunjukan polah tingkah apik dihadapan penoton dan dewan juri. Tak hanya menarik, tak jarang dengan aksi yang dilakukan para peserta mengundang decak kagum penonton yang menyaksikan.
Diikuti oleh 5 group yang mewakili dari masing-masing seksi di LPKA Medan, perlombaan ini dimulai dari pukul 09.00 WIB hingga berkahir di Pukul 12.00 WIB. Acara ini pun terlihat makin meriah dengan nuasa keakraban saat para ibu-ibu DWP dan petugas LPKA Medan menyanyikan lagu-lagu kesayangannya.(*)
| STATEMENT Kabid HAM Flora Nainggolan Usai Tinjau Rumah Darma Ambarita yang Terisolasi di Samosir |
|
|---|
| Komitmen Awal Tahun Menuju Indonesia Emas, Lapas Padangsidimpuan Hadiri Apel Bersama Awal Tahun 2025 |
|
|---|
| Langkah Awal di Tahun 2025: Lapas Pematangsiantar Resmikan Green House Demi Program Ketahanan Pangan |
|
|---|
| Jajaran Lapas Labuhan Ruku Ikuti Apel Bersama Awal Tahun 2025 |
|
|---|
| Menkum Supratman Andi Agtas Tinjau Progres Pembangunan Gedung Kanwil Hukum Sumut |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/DWP-LPKA-Medan-menggelar-acara-perlombaan.jpg)