Danau Toba
Dua Pusaran Angin Kencang Terjadi di Permukaan Danau Toba Bikin Heboh Warga, Begini Penjelasan BMKG
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menjelaskan fenomena dua pusaran angin di perairan Danau Toba bernama Waterspout.
Penulis: Fredy Santoso | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menjelaskan fenomena dua pusaran angin di perairan Danau Toba bernama Waterspout.
Waterspout merupakan fenomena alam yang identik dengan puting beliung. Namun terjadi di permukaan air yang luas.
Fenomena ini terbentuk dari sistem awan cumulonimbus. Namun demikian, tidak semua awan cumulonimbus menimbulkan pusaran angin seperti itu.
"waterspout merupakan fenomena alam yang identik dengan fenomena puting beliung tetapi terjadi di atas permukaan air yang luas. Fenomena waterspout terbentuk dari sistem awan cumulonimbus (CB),"kata Nora Sinaga Prakirawan BBMKG Wilayah I Medan, Senin (14/8/2023).
BMKG menyebut, secara umum fenomena angin di perairan ini tidak berbahaya karena intensitasnya lemah dan terjadi dalam kurun waktu singkat antara 5-10 menit.
Cakupan luasan nya pun relatif sempit, jika dibandingkan dengan angin puting beliung di daratan.
Adanya angin ini mengindikasikan akan turun hujan lebat disertai angin dan petir.
Meski tidak berbahaya, BMKG mengimbau kepada masyarakat agar tetap menjauhi pusaran angin apabila sedang terjadi.
Apalagi, saat terjadinya angin atau waterspout sedang hujan deras disertai angin kencang, maka dapat menimbulkan bahaya.
"jika disertai dengan angin kencang dan hujan deras, maka bisa menimbulkan dampak yang signifikan. BMKG mengimbau masyarakat yang beraktivitas di sekitar wilayah terjadinya waterspout untuk menjauhi pusaran angin tersebut."
Sebelumnya, dua pusaran angin berputar-putar di perairan Danau Toba. Warga yang berada di lokasi sempat panik dan ada pula yang mengabadikan momen langka tersebut.
(Cr25/tribun-medan.com)
Baca Berita Tribun Medan Lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
| Menyoal Ikan Red Devils di Danau Toba, Perum Antara: Akan Kami Sampaikan ke Kementerian Terkait |
|
|---|
| INILAH Kerajaan Batak Tereksis yang Pernah ada di Kawasan Danau Toba |
|
|---|
| VIRAL Temuan Piramid Toba, Menko Luhut Panjaitan Langsung Cek Lokasi? |
|
|---|
| Dukung Destinasi Super Prioritas Danau Toba, Polres Tanah Karo Tempatkan Kapal Patroli di Tongging |
|
|---|
| Tata Kelola Bobrok, Danau Toba Terancam Keluar dari UNESCO, Dinas Hingga BPODT tak Jalankan Tugas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pusaran-angin-kencang-di-Toba.jpg)