Wali Murid Ketapel Mata Guru

Nasib Zaharman, Guru Bengkulu Buta Diketapel Wali Murid, Kasihan Mata Kirinya Pun Katarak

Zaharman dikabarkan buta permanen tidak bisa melihat karena luka parah di bagian mata sebelah kanan.

TribunBengkulu / Istimewa
ILUSTRASI guru di Bengkulu dioperasi gegara diketapel orang tua murid. 

TRIBUN-MEDAN.com - Nasib Zaharman, guru SM Bengkulu buta diketapel wali murid. Kasihan mata kirinya pun katarak.

Update kondisi Zaharman, guru SMA di Bengkulu setelah dilarikan ke rumah sakit usai diketapel dan diancam sajam wali murid.

Kini Zaharman dikabarkan mengalami buta permanen lantaran aksi brutal yang dilakukan oleh orangtua muridnya.

Zaharman dikabarkan buta permanen tidak bisa melihat karena luka parah di bagian mata sebelah kanan.

Orang tua tersebut tak terima anaknya dipukul karena ketahuan merokok.

Pria berusia 58 tahun ini diketahui tepatnya mengajar di SMA di Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu.

Sebelum mengalami kebutaan, awalnya Zuharman diduga memukul muridnya yang ketahuan merokok.

Namun orangtua murid Ar (45) yang tak terima langsung mendatangi sekolah dan mengadu ke satpam jika anaknya dipukul korban.

Tak disangka, saat satpam mencoba melerai, Ar mengeluarkan pisau dan ketapel.

Sang wali murid tersebut lantas langsung mengarahkan ketapel kepada korban yang mengenai matanya.

Melihat mata korban mengeluarkan berdarah, wali murid itu lantas panik dan langsung berlari ke luar dari sekolah.

Selain mendapatkan aksi penganiayaan berupa diketapel kepalanya oleh walimurid, guru tersebut juga mendapatkan aksi pengancaman dengan senjata tajam.

Sementara itu Kepala SMAN Riswanto membenarkan kejadian yang dialami Zaharman. Bahkan saat ini guru tersebut menjalani operasi.

Namun saat akan ditanya lebih lanjut, Riswanto belum bisa menjelaskan lebih lanjut.

"Bentar ya pak, tunggu tenang dulu, sekarang ini lagi nemanin yang operasi," jawab Riswanto.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved