Pria Tewas

Pria Berkaus Wajah Ganjar Pranowo Ditemukan Tewas Tak Jauh dari Pos TNI AU Medan Polonia

Mayat seorang pria bernama Doni, warga Jalan Brigjend Katamso Medan ditemukan terkapar di sebuah warung di Jalan Dc Barito, Kelurahan Suka Dame.

Penulis: Fredy Santoso | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN MEDAN/HO
Jenazah Doni, warga Brigjen Katamso saat ditemukan mengenakan kaus relawan calon Presiden usungan PDI-P, Ganjar Pranowo. Mayatnya ditemukan tak jauh dari kantor Camat Medan Polonia dan pos jaga TNI AU. 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Mayat seorang pria bernama Doni, warga Jalan Brigjend Katamso Medan ditemukan terkapar di sebuah warung di Jalan Dc Barito, Kelurahan Suka Dame, Kecamatan Medan Polonia, Sabtu (29/7/2023).

Jenazah Doni ditemukan tak jauh dari kantor Camat Medan Polonia dan pos TNI Angkatan Udara Soewondo.

Saat ditemukan, pemuda berusia 21 tahun ini tampak mengenakan kaus berwarna putih dengan gambar calon presiden usungan PDI-P, Ganjar Pranowo.

Pria berambut cepak ini terlihat mengenakan celana jeans tanpa alas kaki tergeletak di sebuah warung milik warga.

Kepala Lingkungan III, Kelurahan Suka Dame, Kecamatan Medan Polonia Zuldhani Ramadhan mengatakan, sebelum ditemukan tewas ia sempat bertemu dengannya pada
Sabtu dinihari sekitar pukul 01:30 WIB.

Saat itu dia mendapatkan laporan dari sekuriti kompleks Padang Golf ada seseorang yang melempari rumah warga.

Ketika didatangi ternyata, pria yang ditemukan tewas ini terduga pelakunya.

Kata Zuldhani, Doni juga terlihat membawa pisau cutter di belakangnya.

Kemudian saat ditanyai, korban sulit diajak berbicara dan hanya menyebut tinggal di Gang Kesatria, Jalan Brigjen Katamso Medan.

Karena sulit diajak komunikasi, maka Kepling memintanya agar pulang ke rumah dan jangan lagi melempar rumah warga.

Nahas, sekitar pukul 07:30 WIB, dia mendapatkan kabar kalau Doni, pria yang ditemui dinihari sudah meninggal dunia di warung.

"Ditanya ternyata dia pandangan kosong.

Ada pisau di belakangnya. Kami tanya nama siapa dia hanya menjawab Satria. Kami pikir dia sudah pulang, dapat kabar kalau yang bersangkutan meninggal,"kata Kepala Lingkungan III, Kelurahan Suka Dame, Kecamatan Medan Polonia Zuldhani Ramadhan, Sabtu (29/7/2023).

Terpisah, Kapolsek Medan Baru Kompol Ginanjar mengatakan, mayat Doni pertama kali ditemukan petugas kebersihan di lokasi.

Petugas itu lalu menghubungi personel TNI AU yang berada di pos tak jauh dari lokasi.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved