Kebakaran Toko Elektronik
Cerita Kepala Lingkungan Soal Kebakaran Toko Elektronik, Pintu Dibuka Sudah Muncul Api
Kepala Lingkungan III, Agus Salim menceritakan detik-detik kebakaran toko elektronik di Jalan Platina Raya I
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN- Kepala Lingkungan III, Kelurahan Titi Papan, Kecamatan Medan Labuhan, Kota Medan mengisahkan bagaimana detik-detik kebakaran toko elektronik Jaya terjadi.
Kata Agus, pagi tadi, pekerja hendak membuka pintu toko untuk bekerja seperti biasa.
Begitu pintu terbuka, tiba-tiba api berkobar dari dalam toko.
Melihat api membara, pekerja toko panik dan berhamburan ke jalan raya menyelamatkan diri.
Baca juga: BREAKINGNEWS Toko Elektronik di Titi Papan Terbakar, Arus Lalu Lintas Macet
"Waktu orang itu (pekerja toko) mau buka toko, api sudah ada dari belakang. Begitu apinya muncul, sibuk mereka mengeluarkan barang," kata Agus Salim kepada Tribun Medan di lokasi kebakaran, Jumat (21/7/2023).
Ia mengaku belum mengetahui dari mana sumber api.
Amatan Tribun Medan, terlihat barang barang elektronik yang ada di dalam toko hangus terbakar.
Aroma gosong terasa menyengat di lokasi kebakaran.
Baca juga: Penyebab Kebakaran di Area DKT Bandara Kualanamu, Ini Kata Kapolresta Kombes Irsan Sinuhaji
Saat ini, petugas pemadam kebakaran sedang mengupayakan pendinginan api di lokasi kebakaran tersebut.
Arus lalu lintas yang tadinya sempat macet di lokasi kejadian sudah berangsung lancar.
Beberapa warga yang tadinya berkumpul di depan toko elektronik ini juga sudah membubarkan diri.
Tribun-medan.com masih berusaha mewawancarai polisi yang menangani kasus ini.(cr29/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/kebakaran-toko-elektronik-jaya-medan.jpg)