Berita Viral
Penemuan Kerangka Bayi Bongkar Hubungan Inses Anak dan Ayahnya, Warga Sudah Curiga dari Dulu
Penemuan tulang belulang bayi mengungkap hubungan inses di Banyumas, Jawa Tengah.
TRIBUN-MEDAN.com - Penemuan tulang belulang bayi mengungkap hubungan inses di Banyumas, Jawa Tengah.
Warga menemukan tulang belulang bayi di sebuah gundukan pada Kamis (22/6/2023).
Kerangka bayi tersebut ditemukan di lokasi tempat seorang wanita berinisial E pernah tinggal bersama ayahnya.
Keduanya sempat dicurigai warga sekitar ada hubungan terlarang, sehingga mereka pergi dari lokasi tersebut.
Melansir Tribun Jateng, awalnya warga Kelurahan Tanjung, Slamet (50), menemukan sebuah gundukan.
Setelah dicangkul, ternyata malah ditemukan tulang belulang manusia beserta pakaian anak-anak dari situ.
Ia pun langsung memberitahu pemerintah setempat hingga akhirnya pihak kepolisian mendatangi lokasi temuan.
Kasatreskrim Polresta Banyumas, Kompol Agus Supriadi S mengatakan, telah melakukan penelitian lebih lanjut dan mendapatkan keterangan dari ahli forensik.
"Ada dugaan tulang bayi yang ditemukan tersebut merupakan korban aborsi."
"Namun kami masih terus mendalaminya," katanya kepada Tribun Banyumas, Rabu (21/6/2023).
Baca juga: Wisuda Politeknik Wilmar Bisnis Indonesia, Direktur Sebut 95 Persen Lulusannya Sudah Bekerja
Baca juga: Prediksi Skor Persis Solo vs Persebaya Surabaya Malam Ini Gratis Indosiar, Link Live Streaming di HP
Untuk memastikannya lagi, kepolisian telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi.
Seperti warga sekitar lokasi tempat ditemukannya tulang belulang tersebut.
"Sejauh ini masih kami lakukan pemeriksaan terhadap saksi."
"Ada empat orang saksi yang kami periksa," terangnya.
Satreskrim Polresta Banyumas pun kembali melakukan penggalian pada Kamis (22/6/2023).
| POLISI Sita Pakaian AKBP Basuki dan Levi di Kos, Barang Bukti Ungkap Penyebab Kematian Dosen Untag |
|
|---|
| KASUS KEMATIAN Bocah RAF Diduga Dianiaya Ibu Tiri, Ayah Sebut Jatuh Kamar Mandi, Ibu Kandung Curiga |
|
|---|
| ANIES Sentil Universitas Oxford Tak Cantumkan Nama Peneliti Indonesia Soal Temuan Rafflesia Hasselti |
|
|---|
| REKOMENDASI Penutupan PT TPL dan PT GRUTI: Upaya Menjaga Kesejahteraan Masyarakat dan Lingkungan |
|
|---|
| FAKTA BARU Kematian Alvaro, Bocah 6 Tahun Diculik di Masjid lalu Dibekap oleh Ayah Tiri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Penemuan-tulang-belulang-bayi.jpg)