Pembunuhan Ketua OKP
Tampang Bolang Si Pencabut Nyawa Ketua OKP Ngertiken Sembiring, Ini Motif Pelaku
Selasa (13/6/2023) sekitar pukul 11.10 WIB, pelaku berhasil ditangkap di Simpang Buluh Naman, Desa Kinepen, Kecamatan Munthe, Kabupaten Karo.
Penulis: Muhammad Anil Rasyid | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, LANGKAT - Masih ingat dengan Ngertiken Sembiring (48) ketua OKP yang tewas dikeroyok serta dibakar hidup-hidup ? Ya, saat ini pelaku yang menghabisi nyawa residivis pembunuhan ini, telah diringkus polisi.
Adapun identitas pelaku berinsial MUB alias Okor alias Bolang To (72) warga Dusun Bukuh Duri, Desa Bekiung, Kecamatan Kuala, Kabupaten Langkat.
Hal ini pun dibenarkan oleh Kasi Humas Polres Langkat, AKP S Yudianto.
"Pada, Senin (12/6/2023) sekitar pukul 09.30 WIB, Kanit Pidum Polres Langkat, Iptu Herman F Sinaga mendapat informasi bahwa pelaku berada di Desa Munthe, Kecamatan Munthe, Kabupaten Karo. Kemudian personel pergi ke alamat yang dimaksud dan melalukan lidik dan penangkapan," ujar Yudianto, Rabu (14/6/2023).
Namun pada, Selasa (13/6/2023) sekitar pukul 11.10 WIB, pelaku berhasil ditangkap di Simpang Buluh Naman, Desa Kinepen, Kecamatan Munthe, Kabupaten Karo.
Lanjut Yudianto, pelaku pun langsung dibawa ke Polres Langkat guna dilakukan proses lebihlanjut.
Sedangkan itu, Kanit Pidum Polres Langkat, Iptu Herman F Sinaga saat dikonfirmasi mengatakan, adapun motif pelaku ialah karena kesal dengan korban yang kerap mengancam warga sembari membawa parang.
"Motifnya karena kesal dengan korban yang sering mengancam," ujar Herman.
Atas kejadian ini pelaku dijerat dengan pasal 338 KUHPidana Jo pasal 55 KUHPidana Subs pasal 170 ayat (2) ke 3e Subs pasal 351 ayat (3) KUHPidana Jo pasal 55 KUHPidana.
Dikabarkan sebelumnya, pada Senin, 27 Maret 2023 pukul 21.00 WIB lalu, saat itu pelapor bernama Azizah (28) yang juga istri Ngertiken Sembiring sedang istirahat di rumah keluarganya di Kota Medan.
Pada 28 Maret 2023 sekitar pukul 15.00 WIB, Azizah menerima telepon dari saksi Andika Tarigan, dan mengatakan "Halo Bik, Pak Tengah (suami) Ngertiken Sembiring diserang orang di Dusun I Selampe, Desa Namo Mbelin, Kecamatan Kuala, Kabupaten Langkat".
Kemudian Azizah menanyakan posisi saksi Andika Tarigan, dan menyuruh untuk mencari keberadaan sang suami, Ngertiken Sembiring.
"Saat pelapor (Azizah) meminta mencari Ngertiken Sembiring, saksi Andika Tarigan takut karena katanya mau dibunuh juga. Jadi katanya nanti setelah reda," ujar Yudianto.
Selanjutnya pelapor Azizah, menerima telepon dari bibiknya (tante) bernama Dame, dan memberitahukan bahwasanya Ngertiken Sembiring sudah dikeroyok orang.
"Pelapor juga meminta tolong supaya ditengokkan dulu. Dan dijawab sama Bik Dame, jika dirinya enggak berani, karena sendiri dan orang itu ramai," ujar Yudianto.
Kecamatan Munthe
pembunuh Ngertiken Sembiring
Ngertiken Sembiring
Ngertiken Sembiring tewas dibakar warga
| Kapolrestabes Medan Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi 2025 |
|
|---|
| Akhir Nasib Perwira Polisi Iptu TSH Berkomplot dengan 7 Anggota TNI Memeras Pengusaha |
|
|---|
| Pemprov Minta Tak Beli Bapok MBG di Pasar, Tapi ke Distributor, BGN:Harga Naik yang Disalahkan SPPG |
|
|---|
| Banyak Sampah Menumpuk, Warga Bandar Klippa Blokir Jalan dan Serakkan Sampah |
|
|---|
| Studi Banding Pengolahan Gambir antara Kabupaten Pesisir Selatan dan Kabupaten Pakpak Bharat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Bolang-pria-sepuh-yang-bakar-Ketua-OKP.jpg)