Viral Medsos
Minimarket Dirampok dan Karyawannya Disekap, Uang Rp 59 Juta Raib
Beredar di media sosial detik-detik 3 orang perampok bersenjata tajam sekap karyawan minimarket dan gasak uang Rp 59 juta dari brankas.
TRIBUN-MEDAN.com - Beredar di media sosial detik-detik 3 orang perampok bersenjata tajam sekap karyawan minimarket dan gasak uang Rp 59 juta dari brankas.
Aksi 3 perampok bersenjata tajam yang sekap karyawan minimarket tersebut terjadi di Jalan Raya Ciracas, Jakarta Timur, disatroni kawanan perampok bersenjata tajam (bersajam), Senin (5/6/2023) malam, sekira pukul 23.32 WIB.
Detik-detik 3 perampok bersenjata tajam sekap karyawan minimarket itu terekam kamera CCTV toko dan kini rekaman itu viral di media sosial.
"Telah terjadi perampokan dengan senjata tajam di mini market Jl. Raya Ciracas, Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur pada Senin (5/6/2023) 23:30 Wib. Pelaku berjumlah 3 orang langsung menodongkan senjata tajam kepada pegawai mini market," isi narasi dlaam keterangan unggahan @lensa_berita_jakarta.
Dalam rekaman tersebut, tampak dua perampok masuk ke dalam minimarket dengan mengenakan helm.
Keduanya kemudian mengeluarkan senjata tajam dan menodongkannya ke tiga karyawan yang tengah berdiri di meja kasir.
Kemudian satu perampok lainnya menyusul, sama seperti dua rekannya, ia juga tampak mengenakan helm.
Saat tiba di depan mesin kasir, tiga maling tersebut kemudian menyekap tiga karyawan itu.
Dilansir dari Wartakota, karyawan minimarket, Ali menjelaskan kejadian tersebut berlangsung ketika operasional toko sudah berakhir alias tutup.
Adapun perampok yang berjumlah 3 orang datang dengan menggunakan 2 sepeda motor.
Ketiga perampok tersebut memaksa masuk ke dalam toko dengan membuka secara paksa rolling door mini market yang baru akan dikunci.
"Tiga orang masuk, terus nodong senjata tajam minta brankas. Terus minta semua apa yang taruh di depan kasir sembari ancam," kata Ali.
Saat melakukan aksinya, ketiga perampok tersebut mengenakan helm dan jaket hitam. Oleh sebab itu, wajah mereka tidak bisa diketahui dengan jelas meski aksinya terekam CCTV.
Ali mengatakan, saat itu 3 karyawan yang hendak menutup minimarket terkejut dan panik karena diancam dengan senjata tajam.
Para perampok tersebut kemudian meminta ditunjukkan tempat brankas.
| REKAM JEJAK Brigjen Yusri Yunus, Daftar Jabatan Penting di Polri Pernah Diemban Yusri Yunus |
|
|---|
| DUDUK PERKARA Oknum TNI Prada SA Ngamuk di Tempat Hiburan Malam, TNI AD Usut Asal Senjata Api |
|
|---|
| SOSOK Brigjen Yusri Yunus Petinggi Polri Meninggal Tadi Malam, Yusri Rekan Seangkatan Kapolri |
|
|---|
| Nasib Oknum Polisi M Yunus Tendang Pengendara, Kapolres Prabumulih Diminta Bertindak, Kronologinya |
|
|---|
| Paniknya Pejabat Ini Tiba-tiba Didatangi Petugas dan Ditangkap, Puluhan Juta Uang di Bawah Meja |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Perampok-Bersajam-Rampok-Minimarket.jpg)