FIFA Match Day
Cara Bayar Tiket Laga Argentina vs Timnas Indonesia di pssi.org dan lewat BRImo
FIFA Match Day pertandingan timnas Indonesia vs Argentina resmi akan digelar 19 Juni 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pukul 19.30 WIB.
Akan tetapi, Jorge selaku ayah Messi tak mau tinggal diam, melalui unggahan akun media sosial pribadi ia menyebut anaknya bakal mengambil keputusan penting dalam beberapa hari ke depan.
Selain bertahan di PSG dan kembali ke Barcelona, Messi diketahui juga mendapat tawaran dari klub lain, seperti raksasa Arab Saudi, Al Hilal dan klub-klub Major League Soccer (MLS).
Menarik dinantikan keputusan apa yang akan diambil Messi, apakah soal kelanjutan karier sepak bolanya? Atau kepastian bermain melawan Indonesia.
Diprediksi Lionel Messi Bermain Cuma 30 Menit Lawan Indonesia
Media asing asal Vietnam menyoroti peluang superstar sepak bola, Lionel Messi bakal bermain melawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday pada 19 Juni 2023.
Lionel Messi memang menjadi magnet terbesar penggemar sepak bola Asia Tenggara pasca-dipastikan turut serta skuad Argentina melawat ke Indonesia.
Besar harapan para penggemar melihat Lionel Messi bermain melawan Timnas Indonesia dan jika bisa dari menit pertama alias menjadi starter.
Namun, salah satu media Vietnam, memprediksi Messi potensial tidak bermain melawan Indonesia meski masuk skuad Argentina di FIFA Matchday.
Media asal Vietnam itu, Soha.vn, melihat kecil peluang Messi bermain di SUGBK.
Dengan mengutip pernyataan Erick Thohir, media Vietnam ini percaya diri melontarkan klaim bahwa Messi tidak akan bertanding melawan Indonesia.
"Indonesia disebut telah menghabiskan jutaan dolar untuk membawa tim Argentina ke Asia Tenggara. Acara tersebut juga menarik minat para penggemar di wilayah tersebut.
"PSSI tidak bisa menjamin Messi akan bermain di laga persahabatan yang ditunggu-tunggu ini meski sudah dipastikan masuk daftar ke Indonesia," imbuh mereka.
Tak sampai di situ, Soha.vn juga menyamakan Indonesia dengan Hong Kong yang rela merogoh gocek sangat dalam demi mendatangkan Messi.
Disebutkan oleh mereka jika Hong Kong mengeluarkan dana sebanyak Rp57 miliar pada 2014 silam demi kedatangan sederet bintang Timnas Argentina.
"Sebelumnya Hong Kong menghabiskan Rp57 miliar pada 2014 mendatangkan Argentina," tulis Soha.vn lagi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Lionel-messi-cetak-100-gol.jpg)