Fornas
Jelang Fornas ke-7 di Bandung, Tim e-Sport Sumut Sudah Siap 95 Persen
Terlebih, motivasi untuk memperbaiki prestasi pada Fornas sebelumnya di Palembang, menjadi evaluasi Iespa Kota Medan.
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Jelang gelaran Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) ke-7 yang akan dihelat di Bandung, Juli mendatang, persiapan terus digenjot oleh atlet Sumatera Utara, khususnya Kota Medan.
Hal itu diungkapkan Ketua Indonesia e-Sport Association (Iespa) Kota Medan, Buchori Muslim Wibowo.
Ia menyebut, persiapan anak didiknya sudah matang dan terus melakoni latihan.
"Dan sudah ada nama-nama atletnya yang kita persiapankan. Ya, persiapan kita sudah mencapai 95 persen lah. Karena juga kemarin Alhamdulillah tim Mobile Legends sendiri berkesempatan sparing melawan tim Black List juara M3 dari Filipina," katanya kepada Tribun Medan, Jum'at (26/5/2023).
Dengan persiapan yang sudah dilakoni atletnya itu, Buchori optimistis jika target meraih medali emas bisa dicapai oleh anak didiknya.
Terlebih, motivasi untuk memperbaiki prestasi pada Fornas sebelumnya di Palembang, menjadi evaluasi Iespa Kota Medan.
Sikap optimistisnya kian bertambah mengingat, saat berhadapan melawan tim kelas dunia Black List itu, skuad Iespa Kota Medan cukup memberikan perlawanan yang sengit.
Hal ini kata Buchori, tentu menjadi modal yang baik saat di Fornas Bandung nanti.
"Sangat optimis ya. Kita memang dikasih target sama Iespa Sumut itu dua medali emas, salah satunya mempertahankan emas Mobile Legends dan bisa mendapatkan minimal satu medali perunggu. Selain itu juara umum untuk e-sport. Kita yakin bisa," ucapnya.
Buchori menuturkan, terdapat sejumlah evaluasi yang mesti dituntaskan. Terutama dalam hal persiapan.
Ia mengakui saat mengikuti Fornas sebelumnya di Palembang, timnya melakukan persiapan dengan waktu yang singkat.
Persoalan itu bilang Buchori, bakal diperbaiki sebelum mengikuti Fornas di Bandung. Pasalnya, dari empat nomor yang dipersiapkan, kontingen Sumut hanya mampu membawa satu medali saja.
"Persiapannya kemarin mepet dan kita serba dadakan, ya. Dari empat nomor kita cuma dapat satu medali yang lainnya belum. Ini lah evaluasi kita, lebih ke ini ya, pematangan kita. Apa lagi dengan target yang sudah kita tetapkan," ucapnya.
Sambung Buchori, di ajang Fornas Bandung nanti, kontingen Sumut bakal kembali turun di empat nomor lomba yaitu Mobile Legends Bang Bang (MLBB), PUBG, e-Football, dan Taken 7 dengan total 11 orang atlet.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ketua-Iespa-Sumut-Mikael-Nainggolan.jpg)