Penemuan Jasad Bayi
Penemuan Jasad Bayi di Kelurahan Sidiangkat Sidikalang Rupanya Sudah Tiga Kali Terjadi
Peristiwa penemuan jasad bayi di Kelurahan Sidiangkat, Kecamatan Sidikalang, Kabupaten Dairi ternyata sudah tiga kali terjadi
Penulis: Alvi Syahrin Najib Suwitra | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM, SIDIKALANG - Peristiwa penemuan jasad bayi di Kelurahan Sidiangkat, Kecamatan Sidikalang, Kabupaten Dairi ternyata sudah tiga kali terjadi.
Menurut warga, mereka pun resah, karena kampungnya mulai mendapatkan stigma buruk dari kampung lain.
"Sudah tiga kali ini terjadi. Kami pun malu jadinya. Jadi jelek kampung kami dicap. Apalagi sekitaran sini banyak tempat penginapan," kata boru Angkat, Rabu (3/5/2023).
Baca juga: PT Pertamina Alasan Ngaku tak Tahu Mitra Kerjanya PT Almira Nusa Raya Punya Gudang Solar Ilegal
Menurutnya, untuk kasus penemuan jasad bayi laki-laki pagi tadi, ditemukan warga sekira pukul 06.00 WIB saat gerimis.
"Mungkin setelah subuh tadi dibuang. Jadi karena masih gerimis, banyak warga yang belum keluar rumah," tuturnya.
Dirinya pun mengungkapkan, saat penemuan itu, warga di sekitar sana tidak ada yang mendengar suara tangisan bayi, sehingga disinyalir bayi tersebut sudah meninggal saat dibuang oleh si pelaku.
Baca juga: Kapolda Sumut Berang Ada Celah 60 Cm Lift Kualanamu Buat Asiah Terjatuh, Perika Pengelola Bandara!
"Suara tangisannya enggak ada. Pas ditemukan sudah meninggal," sebutnya.
Dirinya pun turut prihatin atas kejadian yang menimpa bayi malang tersebut, dan meminta agar si pelaku dapat ditemukan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
"Ya kan kasian kita nengoknya. Kalau pun sudah meninggal, ya di kubur. Kalau masih hidup, maunya di kasih saja sama orang lain, " tandasnya.(Cr7/tribun-medan.com)
penemuan jasad bayi
Runningnews
Tribun-medan.com
Kelurahan Sidiangkat
Kecamatan Sidikalang
Kabupaten Dairi
| Geger, Warga Penemuan Jasad Bayi Laki-laki Baru Lahir di Buang di Pinggir Jalan |
|
|---|
| Kondisi Mayat Bayi yang Ditemukan di Pinggir Jalan, Tali Pusar Masih Menempel |
|
|---|
| Mayat Bayi Baru Lahir Ditemukan di Pinggir Jalan, Diduga Baru Lahir |
|
|---|
| BREAKINGNEWS Penemuan Jasad Bayi Laki-laki Bikin Heboh, Diduga Dibuang Usai Dilahirkan |
|
|---|
| Bayi yang Dibuang Orangtuanya ke Sungai Babura Diduga Baru Saja Dilahirkan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/penemuan-jasad-bayi-di-jalan-lintas-dairi.jpg)