Berita Viral

Viral Cerita Dokter Periksa Mayat Wanita Simpanan, Padahal Baru Meninggal Sudah Penuh Belatung

Dokter Spesialis Forensik Stephanie Yulianto menceritakan pengalaman salah satu kasus aneh yang dialaminya di ruang autopsi.

TRIBUN MEDAN/HO
Ilustrasi Mayat 

TRIBUN-MEDAN.com - Viral cerita seorang dokter forensik Stephanie Yulianto.

Pasalnya, Stephanie Yulianto menceritakan kasus aneh yang pernah dialami di ruang autopsi.

Ketika itu, Ia bersama tim forensiknya, memeriksa jenazah wanita yang baru meninggal dan berusia sekitar 20 tahun.

Dilansir dari wartakotalive.com, Dokter Spesialis Forensik Stephanie Yulianto menceritakan pengalaman salah satu kasus aneh yang dialaminya di ruang autopsi.

Stephanie Yulianto bersama tim forensiknya, memeriksa jenazah wanita yang baru meninggal dan berusia sekitar 20 tahun.

Waktu menerima mayat itu dari polisi, kata Stephanie, diinformasikan bahwa yang bersangkutan adalah wanita simpanan dari seorang pria yang memiliki kedudukan penting dan kaya.

Saat memeriksa mayat wanita tersebut, kata Stephanie, ia dan tim forensiknya sangat kaget, shock, ngeri dan terkejut.

Dokter Forensik, Stephanie Yulianto syok saat menemukan belatung kerubuti alat vital mayat wanita yang dioutopsinya.
Dokter Forensik, Stephanie Yulianto syok saat menemukan belatung kerubuti alat vital mayat wanita yang dioutopsinya. (Tangkapan layar video)

Bahkan kata Stephanie salah satu anggota tim forensiknya sampai muntah-muntah dan nyaris pingsan.

"Saya sendiri saat itu kaget, syok waktu mendapatkan temuan itu. Sampai saya merinding. Sekarang saja waktu saya inget-ingat itu tuh saya merinding," kata Stephanie di akun YouTubenya @Dokter Stephanie yang dilihat Wartakotalive.com, Kamis (27/4/2023).

"Karena yang saya dapatkan di tubuh korban itu saya menemukan di organ vitalnya banyak sekali keluar belatung," ujar Stephanie.

Awal kejadian kata Stephanie ia mendapat kiriman jenazah perempuan berusia 20 tahunan yang baru meninggal.

"Keadaannya korban itu bisa dikatakan cukup memprihatinkan lah. Tubuhnya kurus kering, rambutnya sebagian rontok, benar-benar kayak orang sakit berat," ujar Stephanie.

Dari keterangan penyidik, kata Stephanie, awal penemuannya tetangga kos korban mencium bau busuk dari kamar wanita itu.

Lalu, menginformasikan kepada penjaga kos dan tetangga lainnya.

Mereka kemudian mendobrak pintu kamar hingga menemukan korban terbaring di tempat tidur dalam keadaan tak bernyawa.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved