Berita Seleb

Akui Rasa Sayang ke Inara Rusli Sudah Hilang, Virgoun Kini Hanya Ingin Berbakti ke Ibu dan Kakak

Saat ini dirinya hanya bisa meminta maaf dan mempertahankan hubungan rumah tangganya dengan Inara Rusli demi anak-anaknya. 

Editor: Liska Rahayu
YouTube Virgoun
Akui Rasa Sayang ke Inara Rusli Sudah Hilang, Virgoun Kini Hanya Ingin Berbakti ke Ibu dan Kakak 

TRIBUN-MEDAN.com - Penyanyi Virgoun akhirnya mengakui perselingkuhan yang dilakukannya.

Ia pun mengakui kesalahannya atas dugaan perselingkuhan yang baru-baru ini terjadi. 

Saat ini dirinya hanya bisa meminta maaf dan mempertahankan hubungan rumah tangganya dengan Inara Rusli demi anak-anaknya. 

Kemudian selain fokus untuk masa depan anak-anaknya, kini pelantun lagu Surat Cinta Untuk Starla itu memilih untuk bisa berbakti kembali kepada Sang ibu dan kakaknya. 

Sebab selama ini kedua anggota keluarganya itu menjadi kekuatan bagi Virgoun bisa melewati masa sulitnya. 

"Saya mau bisa berbakti lagi kepada ibu dan kakak saya yang sudah berjuang membesarkan saya sampai saya bisa menjadi manusia seperti sekarang menjadi pribadi seperti sekarang menjadi pekerja keras seperti sekarang," kata Virgoun dalam klarifikasi yang ia buat di Youtube, Jumat (28/4/2023). 

Menurutnya jasa dari sang ibu begitupun kakaknya tidak pernah hilang selama mencapai kesuksesannya di dunia musik. 

"Mereka yang menghidupi saya sampai saya bisa menjadi manusia seperti sekarang," lanjut Virgoun. 

Virgoun, Inara, dan ketiga anak mereka
Virgoun, Inara, dan ketiga anak mereka (Instagram)

Usai masalah perselingkuhan ini, Virgoun berharap dapat kembali diterima oleh masyarakat dan berjanji akan memperbaiki atas semua yang dilakukan terhadap Inara Rusli. 

"Mudah-mudahan saya masih diberi kesempatan untuk memperbaiki semua kesalahan dan menjadi manusia yang lebih baik lagi," pungkas Virgoun

Akui Perasaannya ke Inara Rusli Sudah Hilang

Musisi Virgoun buka suara dan memberikan statemen setelah dikabarkan berselingkuh dengan TAA.

Virgoun mengakui bahwa perasaannya terhadap Inara Rusli sudah menghilang, dan ia menyesali karena tak berani mengatakan sejujurnya ke sang istri.

Ia menegaskan bahwa selayaknya pasangan suami istri rasa sayang itu pernah hadir, namun seiring berjalannya waktu menghilang.   

"Perasaan sayang itu pernah ada dan sungguh-sungguh ada," ucap Virgoun dikutip Tribunnews.com dalam unggahan videonya, Sabtu (29/4/2023).

"Saya menyesal karena tidak tegas serta tidak jujur dan berani untuk menyatakan, mengungkapkan kenapa rasa itu bisa sampai hilang," bebernya.

Virgoun saat menyampaikan permohonan maaf lewat video di channel YouTubenya. Virgoun mengakui tuduhan dari Inara Rusli soal perselingkuhan, dia mengaku khilaf sehingga perselingkuhan itu bisa terjadi.
Virgoun saat menyampaikan permohonan maaf lewat video di channel YouTubenya. Virgoun mengakui tuduhan dari Inara Rusli soal perselingkuhan, dia mengaku khilaf sehingga perselingkuhan itu bisa terjadi. (YouTube Virgoun)
Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved