Berita Sumut
Lion Air Sediakan 1,5 Juta Kursi untuk Momen Libur Lebaran
Lion Air menyediakan 1.507.860 kursi pada penerbangan domestik untuk periode 13 - 30 April 2023.
Penulis: Angel aginta sembiring |
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Lion Air menyediakan 1.507.860 kursi pada penerbangan domestik untuk periode 13 - 30 April 2023.
Ketersediaan kursi tersebut disiapkan untuk memenuhi kebutuhan permintaan pasar musim liburan dan Lebaran.
Baca juga: Lion Air Resmikan Penerbangan Kualanamu-Banda Aceh Mulai Hari Ini
Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan, untuk mengakomodasi peningkatan permintaan ini, Lion Air meningkatkan jumlah penerbangan dan menyediakan lebih banyak kursi.
"Hal ini dilakukan agar dapat memberikan kesempatan bagi lebih banyak orang untuk dapat terbang ke tempat yang mereka inginkan," ujar Danang, Selasa (11/4/2023).
Adapun 1,5 juta kursi tersebut terdiri dari penerbangan regular 1.360.800 kursi dan penerbangan tambahan 147.060 kursi.
Penambahan frekuensi terbang (extra flight) dilakukan pada beberapa rute, Adapun melalui Bandara Internasional Kualanamu, Sumatera Utara menambah 7.740 kursi dengan rute Kualanamu - Yogyakarta - Kualanamu.
Ia mengatakan penumpang akan memiliki lebih banyak opsi penerbangan yang tersedia.
Baca juga: Hadapi Libur Lebaran, Lion Air Akan Tambah Rute Penerbangan dari Medan
Dengan jumlah kursi dan frekuensi penerbangan yang ditingkatkan, Lion Air dapat melayani lebih banyak rute.
"Hal ini memungkinkan penumpang memilih waktu dan rute yang lebih sesuai dengan jadwal mereka," ucapnya.
Dengan ketersedian kursi yang banyak, Lion Air juga menawarkan harga tiket terjangkau agar perjalanan udara menjadi pilihan lebih ekonomis bagi masyarakat.
(cr9/tribun-medan.com)
| Nasib Kadishub Medan Erwin Saleh yang Mendadak Opname Usai Tersangka, Kejaksaan Siap Jemput Paksa |
|
|---|
| 3 Anggota Polda Sumut Diduga Mabuk Tabrak Wanita di Merak Jingga Belum Diproses ke Sidang Etik |
|
|---|
| Daftar 5 Jabatan Eselon IIB yang Kosong di Pemko Siantar, Akan Digelar Seleksi Terbuka |
|
|---|
| Duduk Perkara Bripda G Hajar Pengendara di Depan Polda Sumut,Alami Gangguan Jiwa tapi Aktif di Polri |
|
|---|
| Menteri Purbaya Disinggung soal Pembobolan Saldo Nasabah Bank di Karo, Hingga Kini Belum Tuntas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Lion-Air-Lebaran-2023.jpg)