Resep Masakan Berbuka Puasa
Resep Sup Asparagus Jamur Kancing dan Cara Membuatnya
Resep Sup Asparagus Jamur Kancing yang mudah dibuat ini bisa Anda buat hanya dengan sedikit bahan saja, lho.
Penulis: Rizky Aisyah |
TRIBUN-MEDAN.COM - Resep Sup Asparagus Jamur Kancing yang mudah dibuat ini bisa Anda buat hanya dengan sedikit bahan saja, lho.
Soal rasa, menu praktis yang kaya akan gizi ini tidak perlu diragukan lagi, karena pasti enak banget, jadi cocok banget disajikan untuk menu berbuka puasa.
Yuk, lengkapi menu makan malam dengan menu sehat berkuah sedap dan mudah dibuat ini untuk menu berbuka hari ini.
Bahan-bahan
Bahan
- 300 gram asparagus, tiriskan
- 100 gram jamur kancing kaleng, tiriskan, belah dua
- 60 gram udang api-api, kupas
- 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
- 1 sendok makan garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1000 ml air kaldu ayam
- 1 batang daun bawang, potong serong
- 2 tangkai seledri, iris halus
- 1 sendok teh angciu
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Langkah Pembuatan
Tumis bawang bombay hingga harum. Masukkan udang. Aduk hingga berubah warna.
Tambahkan asparagus dan jamur kancing. Aduk-aduk hingga layu.
Masukkan air kaldu ayam, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak hingga matang. Tambahkan daun bawang, seledri, dan angciu. Aduk rata. Sajikan.
(cr30/tribun-medan.com)
Resep Lainnya
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Resep-Sup-Asparagus-Jamur-Kancing-dan-Cara-Membuatnya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.