Berita Medan
Tembok yang Tutupi Akses Jalan di Pasar I Setia Budi Dibongkar, Sudah Izin Keluarga Pensiunan TNI
Warga perumahan Safa Marwa, Jaka menceritakan bahwa pembongkaran tembok di akses jalan tersebut dilakukan pada Selasa (21/3/2023) malam.
Penulis: Anisa Rahmadani |
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Permasalahan pemblokadean akses jalan Gang Adil, Pasar I Setia Budi, Kecamatan Tanjung Sari, yang dilakukan pensiun TNI, Kolonel Purn H Silitonga untuk bisa menuju ke Perumahan Safa Marwa Kota Medan akhirnya dibongkar.
Warga perumahan Safa Marwa, Jaka menceritakan bahwa pembongkaran tembok di akses jalan tersebut dilakukan pada Selasa (21/3/2023) malam.
Baca juga: VIRAL Pensiunan TNI Blokade Akses Jalan di Pasar I Setia Budi, Pemilik Tanah Ungkap Fakta
Dijelaskan Jaka, pembongkaran tersebut dilakukan oleh pihak kelurahan dan kecamatan setempat, serta disepakati oleh dua saudara dan ibu kandung dari pensiunan TNI tersebut.
"Sudah dibongkar. Yang membongkarnya itu memang pihak kecamatan dan kelurahan sini, tapi atas izin dua saudara dan ibu kandung Kolonel Silitonga (yang melakukan pemblokadean jalan)," ucap Jaka saat dikonfirmasi, Jumat (24/3/2023).
Menurut Jaka, pihak Polda Sumut juga sudah turun melakukan pemantauan, sebelum akhirnya dibongkar.
"Pihak Polda sudah datang juga mengecek jalan di sini. Kemudian malam itu langsung dibongkar," ungkapnya.
Jaka menjelaskan bahwa warga Perumahan Safa Marwa juga mendapatkan jaminan langsung dari pemilik ahli waris.
"Jadi mereka (ibu kandung dan dua saudara Silitonga) menandatangani surat pelarangan menembok jalan. Kemudian ibunya juga memberikan cap jempol dalam surat tersebut," jelasnya.
Dikatakan Jaka, bahwa surat asli tanah warisan itu pun masih dipegang oleh ibu kandung dari pensiunan TNI tersebut.
"Jadi surat yang ditunjukkan bapak itu ( Silitonga) hanya foto copy. Surat aslinya sama ibunya langsung. Kita juga dilihatkan kemarin," paparnya.
Jaka mengaku lega, sebab warga sudah bisa kembali melintasi akses jalan tersebut.
"Sebab, kemarin ada warga perumahan juga yang sudah tau, mau kemoterapi, itu ambulans gak bisa masuk. Jadi kamilah warga sini yang menggotong sampai ke depan," sebutnya..
Hingga saat ini, kata Jaka, Kolonel (purn) TNI H Silitonga masih berada di Jakarta dan kini tidak ada lagi pemblokadean akses jalan.
"Setau saya bapak itu masih di Jakarta. Saya juga kebetulan masih di kampung. Tapi sejauh ini tidak ada lagi pemblokadean jalan," ucapnya.
Menanggapi dua saudara dan ibu kandungnya turut menyetujui pembongkaran tembok, Kolonel (Purn) Silitonga memberikan jawaban yang tidak terduga.
Perumahan Safa Marwah
Kolonel Purn H Silitonga
Tribun Medan
pensiunan TNI
Pensiunan TNI Blokade Akses Jalan
| Gunakan Spanduk, Tim Inafis Evakuasi Mayat Pria Membusuk di Lahan Kosong |
|
|---|
| Wakil Rektor II UDA Medan Divonis Empat Bulan Penjara Buntut Penganiayaan Satpam |
|
|---|
| Anggota DPRD Medan Desak Polisi Investigasi Kasus Pekerja Proyek Tewas 'Ditutupi' |
|
|---|
| Kasus Pekerja Proyek Tewas Ditutupi, Anggota DPRD Medan Desak Polisi Investigasi |
|
|---|
| CIRI-CIRI Mayat Laki-laki Membusuk di Lahan Kosong, Ada Tato di Kaki Kiri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Bongkar-Tembok-Akses-Jalan.jpg)