Berita Seleb

2 Hari Tak Napsu Makan, Ibu Ajudan Pribadi Lemas Tahu Putranya Ditangkap Kasu Penipuan

Sementara itu, ibunda Akbar, Halijah baru mengetahui penangkapan anaknya pada Rabu pagi. Dia tak menyangka jika Akbar menjadi tersangka kasus penipua

KOMPAS TV dan TRIBUN-TIMUR.COM/MUSLIMIN
Ibunda selebgram Ajudan Pribadi, Halijah (kanan) tak menyangka jika anaknya menjadi tersangka kasus penipuan dan penggelapan. 

TRIBUN-MEDAN.com - Kabar penangkapan selebgram Akbar Pera Baharudin atau Ajudan Pribadi membuat sang ibunda, Halijah (48) syok.

Diketahui, Ajudan Pribadi ditangkap Polres Metro Jakarta Barat terkait dugaan penipuan dan penggelapan sebesar Rp 1,35 miliar pada Selasa (14/3/2022).

Penangkapan itu berlangsung saat Ajudan Pribadi berkendara mobil di Jalan Bandang, Makassar.

Sementara itu, ibunda Akbar, Halijah baru mengetahui penangkapan anaknya pada Rabu pagi.

Dia tak menyangka jika Akbar menjadi tersangka kasus penipuan dan penggelapan.

Pasalnya, selama ini Halijah menilai putranya merupakan sosok yang jujur dan polos.

"Paginya pi saya tahu (Akbar ditangkap) berita ji saya lihat," kata Halijah ditemui TribunMakassar.com di rumahnya kawasan Pasar Cidu, Makassar, Kamis (16/3/2023) siang.

Kabar penangkapan anak kelima dari 6 bersaudara itu, diakui Halijah, mengagetkan dirinya.

"Iya, saya tidak sangka-sangka bilang begini (ditangkap)," ujar Halijah.

Saat itu, kata Halijah, anaknya dicegat di jalan oleh polisi saat dalam perjalanan ke rumah orang tuanya.

"Tengah malam, di Bandang. Mau kesini kasihan," ucapnya.

Halijah pun tampak hanya bisa bersabar.

"Sudah 2 hari itu (Halija) kasihan tidak makan," celutuk adik perempuan Akbar.

Halija pun berharap, masalah yang dihadapi putranya segera selesai.

"Semoga cepat selesai ini masalah, kasihan," harapnya.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved