Viral Medsos
Viral Momen Lucu Tiga Wanita Dapat Driver Taksi Online Bawa Istri: Berasa Diantar Ortu
Di bagian depan ada driver taksi online dan istrinya yang duduk di sebelahnya layaknya ayah dan ibu. Ini kisah selengkapnya.
Penulis: Putri Chairunnisa | Editor: Randy P.F Hutagaol
Viral Momen Lucu Tiga Wanita Dapat Driver Taksi Online Bawa Istri: Berasa Diantar Ortu
TRIBUN-MEDAN.COM – Ketika memakai jasa transportasi online memang tak luput dari pengalaman kocak bahkan mengharukan, sama halnya dengan yang baru-baru ini viral di media sosial video tiga wanita dapat driver taksi online bawa istri.
Video tiga wanita dapat driver taksi online bawa istri itu cukup menarik atensi warganet.
Momen lucu tiga wanita dapat driver taksi online bawa istri itu diunggah oleh pemilik akun TikTok @nicky.shaquilla pada Minggu (12/2/23).
“The real banget sejam perjalanan nahan ketawa ampe kenceng perutnya,” tulis @nicky.shaquilla pada keterangan unggahannya.
Pada unggahan itu menunjukkan suasana di dalam taksi online yang tengah mengangkut tiga orang penumpang wanita.
Jika biasanya driver taksi online hanya seorang diri ketika berkeliling menjemput dan mengantarkan penumpang ke tujuan mereka, lain halnya dengan driver taksi online yang mengangkut tiga wanita ini.
Driver taksi online itu tampak membawa istrinya ketika bekerja.
Hal itu pula yang membuat tiga wanita yang memakai jasanya tak kuasa menahan tawa lantaran suasana dalam mobil yang mengangkut mereka mendadak seperti mobil keluarga.
Di bagian depan ada driver taksi online dan istrinya yang duduk di sebelahnya layaknya ayah dan ibu.
Sedangkan di bagian belakang ada tiga penumpang wanita seperti anak-anak mereka.
Tadinya salah satu dari wanita itu sempat terkejut ketika membuka pintu bagian depan dan mendapati istri sang driver di sana.
Alhasil ia harus duduk berhimpitan dengan kedua temannya di jok belakang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Video-tiga-wanita-dapat-driver-taksi-online-bawa-istri-itu-cukup-menarik-atensi-warganet_.jpg)