Liga Indonesia

Big Match Liga 1 Indonesia Pukul 16.00 WIB - PSM Makassar vs Bali United - Laga Diprediksi Memanas

Prediksi skor PSM Makassar vs Bali United 2-1. Hal itu merujuk dari pertemuan kedua tim. Pertandingan diprediksi berlangsung sengit.

Editor: AbdiTumanggor
Twitter/PSM Makassar
Skuat PSM Makassar yang akan bertanding melawan Bali United pukul 16.00 WIB. 

"Ryuji baru 1 hari latihan sama tim, sebelum team berangkat ke Jakarta, saya pikir sudah cukup latihan buat dia adaptasi sama tim," kata Teco kepada Tribun Bali, pada Rabu 18 Januari 2023.

Ryuji Utomo mengaku siap tempur jika diberikan kepercayaan oleh Pelatih Stefano Cugurra untuk bertanding.

Ryuji Utomo direkrut manajemen Bali United pada bursa transfer paruh musim ini.

Bersama Persija Jakarta selama putaran pertama Liga 1 2022/2023. Ryuji tercatat hanya mendapatkan menit bermain selama 130 menit dari 3 pertandingan saat menghadapi Persik, Dewa United dan PSS Sleman.

Ia sempat dibekap cedera, dari beberapa sesi latihan terakhir semenjak bergabung dengan Serdadu Tridatu, Ryuji terlihat serius dalam latihan dan adaptasi dengan tim barunya ini.

“Ya apapun itu keputusan dari pelatih yang pasti saya sekarang fokus memberikan yang terbaik di setiap sesi latihan, setiap kesempatan, fokus untuk performa saya untuk Bali United,” ujar Ryuji.

Lebih lanjut, Ryuji mengungkapkan jika dirinya kini tengah fokus beradaptasi untuk performa Bali United. "Saya pribadi lebih fokus buat performance sama Bali United dan beradaptasi,” imbuhnya

Selain Ryuji, nama pemain yang santer diisukan hengkang yakni Nadeo Argawinata juga sudah terlihat latihan bergabung bersama Ilija Spasojevic dan kawan-kawan. 

Bali United juga telah menegaskan bahwa Nadeo masih terikat kontrak dengan Bali United, saat tak tampak dalam beberapa sesi latihan dan laga melawan Persija kemarin lantaran Nadeo mengambil izin libur usai melaksanakan tugas panjang Piala AFF 2022 dan ada keperluan pribadi di kampung halamannya.

Di samping itu nama pemain anyar asal Brasil, Wellington Carvalho juga masih diragukan tampil karena terganjal persoalan administrasi dan belum disahkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dalam proses transfer pemain.

PSM Makassar Krisis Stopper

Sementara, Yuran Fernandes masih diragukan mengawal benteng pertahanan PSM Makassar lawan Bali United. Pasalnya, pemain 28 tahun ini masih jalani latihan terpisah tiga hari jelang pertandingan.

Dia masih dalam tahap pemulihan kebugaran fisik. Lantaran baru bergabung di latihan. Makanya, Yuran Fernandes berpeluang belum bermain sejak menit awal.

Juru taktik PSM Makassar Bernardo Tavares harus memutar otak untuk mengisi posisi ditinggalkan Yuran Fernandes. Apalagi, Bali United memiliki lini depan cukup tajam.

Ada striker Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic yang kini membukukan sembilan gol dari 12 laga. Bahkan, di pertandingan terakhir borong dua gol lawan Persija Jakarta. 

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved