Wisata Kepri

Deretan Destinasi Wisata Kepulauan Riau di Kawasan Wisata Terpadu Lagoi Bintan

Kawasan Wisata Lagoi Kabupaten Bintan tidak hanya memiliki Resort, pantai dan danau yang indah. Namun ada kolam renang air asin terbesar

|
HO / Tribun Medan
Suasana tempat Wisata Treasure Bay Bintan yang berada di Kawasan Wisata Lagoi Bintan. 

Selain itu, pengunjung juga bisa berburu beragam kuliner dan produk hasil UMKM yang menarik. Yang Lokasi berada di Kampung Peranakan yang berada di Lagoi Bay, kawasan wisata Bintan Resort Lagoi, Bintan.

Stand-stand di Kampung Peranakan di Lagoi Bay, dikonsep dengan memadukan nuansa budaya khas Cina dan Melayu.

Di sana, banyak pelaku UMKM yang menawarkan kuliner khas nusantara, makanan khas Cina hingga makanan ala barat seperti sate, nasi campur Bali, soto hingga burger, dimsum, mie ayam, dan kentang goreng serta aneka minuman bisa dibeli disana.

Tempat bagi UMKM Bintan ini khusus disediakan pengelola kawasan wisata untuk membantu pelaku UMKM mempromosikan hasil produknya. “Kita banyak mengundang pelaku UMKM di Kampung Peranakan untuk ikut mempromosikan hasil produk UMKM,” terangnya.

"Jadi pengunjung yang ingin membeli makanan bisa langsung di stand UMKM kita disini," ungkapnya.

Tidak hanya menyediakan stand, pengelola kawasan wisata Lagoi juga ikut membina pelaku UMKM. Ada tim kreatif yang membantu cara mengemas, membranding hingga membuatkan logo produk hasil UMKM dan membantu menata stand.

"Kalau untuk harganya di Stand UMKM kita ini masih terjangkau, sama saja di pujasera,” jelasnya.

Wisatawan bisa menggelar acara family gathering di pantai Lagoi Bay, tanpa dipungut biaya. Setelah bermain di pantai, wisatawan bisa menggunakan fasilitas toilet dengan shower dan air yang bersih, gratis lagi.

Pengunjung juga bisa membawa makanan dari luar jika berwisata di Kawasan Lagoi Bay," tutupnya.

Foto Suasana pengunjung membeli makanan di sejumlah Stand UMKM Kampung Peranakan Lagoi Bay, Bintan.
Foto Suasana pengunjung membeli makanan di sejumlah Stand UMKM Kampung Peranakan Lagoi Bay, Bintan.

Turis Pertama Datang Ke Kawasan Wisata Lagoi Sebanyak 700 Orang

Awal tahun 2023, Wisatawan Mancanegara pertama yang datang dari Singapura menuju Pelabuhan Bandar Bentan Telani (BBT) yang ada di Kawasan Wisata Lagoi, Kabupaten Bintan sebanyak 700 orang. Mancanegara itu, Ada dari China, Jepang, Singapura, Australia dan lainya.

Group General Meneger (GGM) PT Bintan Resort Cakrawala (BRC) Lagoi, Abdul Wahab, menyampaikan, untuk hari pertama 2023 kemarin, ada empat keberangkatan kapal fery dari Singapura ke Lagoi Bintan, dengan penumpang sebanyak 700 orang wisatawan pertama yang datang ke Kawasan Wisata Lagoi. Menurutnya, kunjungan itu sebuah kemajuan, di samping menunggu turis lainnya dari negara lain.

"Termasuk informasi wisatawan dari China, mulai pada 8 Januari 2023 akan mulai berdatangan," ucapnya.

Abdul Wahab juga menuturkan, khusus untuk wisatawan dari China, pengelola kawasan wisata bersama pemerintah daerah sudah menyiapkan konsep, salah satunya kedatangan wisatawan China langsung ke Tanjungpinang atau Bintan. Direncanakan ada lima 5 pesawat dari China setiap hari, dimungkinkan ada sekitar 1.000 wisatawan China yang datang setiap harinya.

"Mengingat sebelum pandemi Covid-19, wisatawan terbanyak kedua setelah Singapura yang berkunjung ke Bintan adalah China," terangnya.
Sementara itu, Bupati Bintan, Roby Kurniawan mengatakan, bahwa jumlah Wisatawan yang berkunjung di Kabupaten Bintan meningkat pada tahun 2022 dibanding tahun 2021.

Dimana dari data yang didapatkan Tribunbatam.id dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Bintan di tahun 2021 jumlah kunjungan Wisatawan baik Lokal maupun Mancanegara hanya mencapai 169.733 orang. Sedangkan kunjungan Wisatawan baik Lokal maupun Mancanegara di tahun 2022 mencapai 333.655 orang.

"Jadi jumlah kunjungan wisatawan ini masih terhitung dari Januari-November 2022 belum termasuk bulan Desember. Sebab jumlahnya masih direkap. Nanti setelah di rekap lengkap akan kita sampaikan," terangnya.

Lanjutnya, ivent-Ivent yang biasa dilaksanakan di Kawasan Wisata Lagoi Bintan sebelum pandemi Covid-19 akan kembali di gelar tahun 2023. "Termasuk seperti Tour de Bintan yang kemarin kita gelar Akhir tahun, mungkin akan kita gelar pertengahan tahun," terangnya.

Roby juga sangat optimis di tahun 2023 sektor pariwisata di Kabupaten Bintan dapat bangkit kembali seperti sediakala.
Sebab sektor pariwisata merupakan penyumbang PAD terbesar di Kabupaten Bintan.

"Kita berharap pengelola wisata bisa mendatangkan turis lebih banyak lagi, agar prekonomian bisa bangkit untuk kesejahteraan masyarakat," ucapnya.

Lanjutnya, target (PAD) di tahun 2023 Rp 300 miliar, dan dari sektor pariwisata sendiri diharapkan bisa menyumbang Rp 200 miliar lebih.

"Semoga dengan segala upaya yang akan kita lakukan di tahun baru ini, khususnya dengan mengaggendakan beberapa ivent di bintan, target PAD dari pariwisata bisa tercapai," ucapnya.
Roby juga menjelaskan, bahwa

Pemerintah bersama PT. BRC dan seluruh instansi terkait lainnya terus berusaha mendatangkan turis masuk ke Bintan. Mulai dari kalender iven sport tourism hingga memberikan rasa aman dan nyaman bagi turis yang datang ke Bintan.

“Kita optimis jika pariwisata kita akan bangkit seperti sebelum pandemi Covid-19,” tutupnya.

Suasana saat Bupati Bintan, Roby Kurniawan menyambut  wisatawan
Suasana saat Bupati Bintan, Roby Kurniawan menyambut wisatawan mancanegara perdana di tahun 2023 di Pelabuhan Internasinal Bandar Bintan Telani (BBT) Lagoi, Bintan.

Mengintip Pesona Danau Lagoi Bay

Banyak tempat lokasi wisata di Bintan yang layak untuk disambangi dan dijadikan tempat asyik berswafoto. Salah satunya danau Lagoi yang terletak di kawasan wisata Lagoi Bay.

Sesuai namanya, Danau Lagoi Bay terletak di kawasan Lagoi Bay, sebuah kawasan yang masuk dalam pengelolaan Bintan Resort.

Danau Lagoi Bay menyuguhkan panorama yang indah. Setiap hari, banyak turis baik lokal maupun mancanegara mengunjungi danau Lagoi Bay. Bila minggu tiba, biasanya akan banyak kunjungan keluarga.

Bagi dari luar Kepulauan Riau yang kebetulan berkunjung ke Bintan atau ke Batam, sangat disarankan untuk meluangkan waktu mengunjungi danau Lagoi Bay.

Lokasinya cukup mudah diakses baik dari Batam maupun dari ibu Kota Tanjungpinang.

Danau Lagoi Bay memiliki tempat yang indah. Kawasannya bersih, tak ada sampah berserakan baik di daratan maupun di air danau. Sehingga tak heran, air danau tampak begitu jernih.

Asyiknya lagi, di sekeliling Danau Lagoi Bay terdapat jalur pedestrian untuk berjalan-jalan maupun bersepeda santai.

Pengunjung bisa memilih spot foto menarik saat berada di Danau Lagoi Bay. Hampir setiap sudut menawarkan keindahan tersendiri.

Di kawasan juga terdapat patung replika laksamana Hang Tuah dan Laksamana Cheng Ho. Dua patung tersebut paling banyak digunakan oleh pengunjung untuk berfoto selfie.

Grup General Manager PT Bintan Resort Cakrawala (BRC) Abdul Wahab mengatakan, patung Laksamana Cheng Ho dan Hang Tuah didesain khusus untuk mempercantik kawasan Danau Lagoy Bay.

Tinggi patung tersebut yakni 2,7 meter dengan material terbuat dari semen dan silikon berkualitas.

"Dua patung itu sengaja dihadirkan untuk menambah fasilitas di danau. Terbukti, kini patung itu menjadi ikon bagi pengunjung yang datang berkunjung di lokasi,"katanya.

Bagi yang penasaran seperti apa keindahan Danau Lagoi Bay, saatnya menyambangi langsung lokasinya di kawasan wisata Lagoi, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau.

Suasana danau Lagoi Bay di kawasan wisata Lagoi
Suasana danau Lagoi Bay di kawasan wisata Lagoi, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, Kamis (5/1/2023). Danau Lagoi Bay merupakan spot wisata terbaik di Kepulauan Riau.

Datangkan Banyak Wisatawan Tahun Ini

Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) memiliki destinasi wisata yang bisa menjadi referensi kamu untuk liburan. Ada beberapa rekomendasi yang bisa anda kunjungi. Khususnya di Kawasan Wisata Lagoi.

Selain penataan kawasan yang sangat bagus, ditambah lagi banyaknya pilihan resort untuk menginap dengan panorama laut hingga pemandangan. Setiap Resort yang ada di kawasan itu juga menawarkan banyak pilihan wahana permainan. Mulai wahana bermain di air hingga yang suka bermain golf.

Ketua Komisi ll DPRD Kepri, Wahyu Wahyudin menyampaikan, objek wisata di kawasan Lagoi sudah sangat bagus. "Apalagi objek wisata di situ bertaraf internasional. Telah banyak ivent yang mengundang peserta dari luar negeri," sebut Wahyu.

Ia pun optimis, tahun ini, kunjungan wisatawan di Kepri khusunya di Lagoi akan kembali meningkat seperti sebelum pandemi. "Walaupun ada krisis global juga saat ini, kita tetap optimis, kunjungan wisatawan akan meningkat di Kepri," ujarnya.

Politisi Partai PKS ini juga menyampaikan, terhadap rencana penerbangan langsung dari Korea menuju Bandara di Batam. "Tinggal kemasan penyambutan saja yang dibuat secara menarik. Agar kunjungan dari Korea terus datang ke Kepri," sebutnya.

Dia meminta, kepada Dinas Pariwisata Kepri agar terus menggelar ivent pariwisata. Terutama dengan taraf internasional. "Selain sebagai bentuk promosi pariwisata. Ivent yang dibuat juga penanda bagi wisatawan luar negeri. Bahwa Kepri telah siap menyambut kedatangannya," ucapnya.

Ia juga menyampaikan, ada keluhan dari penggiat pariwisata untuk Pemerintah provinsi bisa lebih memperhatikan.

"Kasukan keluhan yang kita terima dari penggiat pariwisata. Minta diperhatikan oleh pemerintah provinsi. Kalau bisa ada relaksasi yang diberikan, sebagi bentuk dukungan. Soalnya sebelum pandemi mereka mendapatkan itu dari Kementerian pariwisata," sebutnya menyampaikan keluhan dari pengiat pariwisata di kepri.

WAHYU WAHYUDIN
Ketua Komisi ll DPRD Kepri, Wahyu Wahyudin.

Informasi Wisata:

-. Kawasan Konservasi Taman Safari Lagoi
-. Lokasi: Kawasan Wisata Terpadu Lagoi Bintan

-. Spesies Hewan:
Beruang madu
Buaya
Orang utan
Gajah
Ular
Rusa
Harimau
Kura-kura
Sejumlah jenis burung

-. Spesies Tumbuhan:
Bunga lavender
Matahari
Pohon mulberry
Pohon teh rosella

-. Tempat Pengingapan:
Kamuela Villas Lagoi Bay Bintan
Pantai Indah Lagoi Bintan
The Sancaya
Treasure Bay Bintan
ClubMed
Doulos Phos
Nirwana Beach Club
Natra Bintan
Grand Lagoi Hotel By Willson

(*/tribun-medan.com)

 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved