Lowongan Kerja Medan
TNI AL Bukan Penerimaan Tamtama 2023, Terbuka untuk Lulusan SMP-SMA
Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) sedang membuka rekrutmen Prajurit Tamtama TNI AL Gelombang I tahun ajaran 2023.
Siswa yang merasa memenuhi kualifikasi untuk mendaftar Tamtama PK TNI AL gelombang I tahun 2023 perlu tahu cara mendaftarnya. Berikut penjelasannya:
- Calon mendaftar secara online melalui internet dengan website: al.rekrutmen-tni.mil.id dan mengisi formulir pendaftaran.
- Daftar ulang secara fisik ke tempat pendaftaran yang telah ditentukan dengan menunjukan cetakan formulir pendaftaran dan dokumen asli : Akte Kelahiran, KTP Calon, KTP Orang Tua/Wali,Kartu Keluarga (KK),Ijazah dan SKHUN SD, SMP, SLTA sederajat masing-masing di fotocopy satu lembar, pas photo hitam putih terbaru ukuran 4X6 cm dua lembar, 3X4 cm lima lembar serta stopmap warna merah.
- Pakaian Calon saat mendaftar kemeja putih dan celana kain hitam.
Materi seleksi
Selama proses rekrutmen Tamtama TNI AL, ada sejumlah seleksi yang harus dilalui peserta. Baik di tingkat daerah maupun pusat. Berikut ,ateri seleksi tingkat daerah:
- Pemeriksaan kesehatan umum, rontgen dan laborat darah (HBSAG, VDRL, HCV, HIV), Urin.
- Pemeriksaan psikologi
- Pemeriksaan mental ideologi
- Uji Kesamaptaan jasmani dan postur
- Pemeriksaan administrasi
- Pemeriksaan kesehatan jiwa
- Pantukhir daerah
Sedangkan materi seleksi tingkat pusat meliputi:
- Pemeriksaan administrasi
- Pemeriksaan kesehatan umum, rontgen dan laborat darah (HBSAG, VDRL, HCV, HIV), Urin, USG.
- Uji kesamaptaan jasmani dan postur
- Pantukhir pusat
Jadwal rekrutmen Tamtama TNI AL
Jadwal kegiatan penerimaan calon Tamtama PK TNI AL Gel I TA 2023 meliputi:
1. Sosialisasi dan Publikasi: 28 November hingga 12 Desember 2022
2. Pendaftaran online: 13 Desember 2022 hingga 12 Januari 2023
3. Validasi: 20 Desember 2022 hingga 12 Januari 2023
4. Laporan Animo akhir: 12 Januari 2023
5. Seleksi Tingkat Daerah: 12 Januari hingga 23 Februari 2023
6. Sidang Pantukhir Daerah: 24 Februari 2023
7. Rakor Pemanggilan Seleksi Tingkat Pusat: 28 Februari 2023
Demikian informasi lengkap mengenai rekrutmen Prajurit Tamtama TNI AL Gelombang I TA 2023. Untuk informasi lengkap bisa dibaca di laman ini.
(*/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/TNI-AL-Buka-Rekrutmen-Bintara-Prajurit-Karier.jpg)