Bandar Sabu
Bawa Paspor dan 13 Paket Sabu, Bandar Narkoba Asal Aceh tak Berkutik saat Dihentikan Polisi
Petugas Sat Res Narkoba Polres Pakpak Bharat meringkus bandar sabu asal Aceh yang coba masuk ke wilayah Pakpak Bharat
Penulis: Alvi Syahrin Najib Suwitra | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM, SALAK - Sat Narkoba Polres Pakpak Bharat meringkus bandar sabu asal Aceh.
Adapun bandar sabu asal Aceh itu berinisial RB.
Menurut Kapolres Pakpak Bharat, AKBP Rocky Marpaung, bandar sabu asal Aceh itu ditangkap di Jalan Lintas Pakpak Bharat - Subulussalam, Kabupaten Pakpak Bharat.
Baca juga: Pernah Ditangkap Isap Sabu, Rasa Syukur Nia Ramadhani Punya Suami Seperti Ardi Bakrie
"Tersangka kami amankan pada 23 November sekira pukul 14.00 WIB," kata Rocky, Jumat (2/12/2022).
Rocky mengatakan, saat diamankan, polisi menyita 13 paket sabu seberat 2,57 gram.
Kemudian, polisi juga menyita paspor, dan telepon genggam.
Baca juga: Suami Istri Ditangkap Jual Sabu Jaringan Internasional, Terancam Hukuman Mati atau Seumur Hidup
Tersangka pun kemudian diboyong ke Mapolres Pakpak Bharat untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
"Tersangka dikenakan Pasal 114 ayat 1 subsidyer pasal 112 ayat 2, dan Undang-undang nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara," tutup Kapolres.(cr7/Tribun-Medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/bandar-sabu-bawa-paspor.jpg)