Sosok
Sosok Surtani Panggabean, Ibunda Ruhut Sitompul dan Hotma Sitompul yang baru Saja Berpulang
Berlian Surtani Panggabean atau yang lebih dikenal dengan Surtani Panggabean merupakan ibunda dari aktor, advokat, sekaligus politikus Ruhut Sitompul.
Penulis: Istiqomah Kaloko |
TRIBUN-MEDAN.COM - Berlian Surtani Panggabean atau yang lebih dikenal dengan Surtani Panggabean merupakan ibunda dari aktor, advokat, sekaligus politikus Ruhut Poltak Hotparulian Sitompul.
Surtani Panggabean dikabarkan meninggal dunia hari ini, Kamis (1/12/2022) di usianya yang sudah menginjak 95 tahun.
Surtani Panggabean menikah dengan Humala Sitompul dan dikaruniai empat orang anak dimana Ruhut Sitompul merupakan putra keduanya.
Surtani Panggabean dikenal dengan ibu yang sukses mendidik anak-anaknya. Hal ini terlihat dari beberapa anak yang kini sukses dan dikenal di masyarakat.
Adapun anak-anaknya itu diantaranya:
Ruhut Poltak Hotparulian Sitompul
Ruhut Poltak Hotparulian Sitompul atau yang lebih dikenal dengan nama Ruhut Sitompul merupakan seorang aktor, advokat, dan politikus.
Ruhut Sitompul mulai dikenal luas lantaran perannya sebagai tokoh Poltak yang mengaku sebagai Raja Minyak dari Tarutung di sinetron Gerhana. Ruhut pernah menjabat sebagai Ketua DPP Partai Demokrat.
Hotma Sitompul
Hotma Sitompul merupakan seorang pengacara kondang. Nama Hotma Sitompul dikenal karena pernah menangani beberapa kasus artis seperti Raffi Ahmad, Maia Estianty, Richard Muljadi, dan lain-lain.
Baru-baru ini nama Hotma Sitompul juga sempat ramai diperbincangkan setelah tersandung sederet kontroversi saat menjadi pengacara Rizky Billar.
Laksamana Muda TNI Iskandar Sitompul
Putra Surtani Panggabean lainnya yang juga terbilang sukses ialah Laksamana Muda TNI Iskandar Sitompul. Meski tak tersorot kamera seperti dua putranya yang lain, namun Laksamana Muda TNI Iskandar Sitompul sukses menjalani karirnya di akademi militer.
Laksamana Muda TNI Iskandar Sitompul merupakan alumnus Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan ke-XXV/tahun 1980. Jabatan terakhir jenderal bintang dua ini adalah Deputi Bidang Koordinasi Pertahanan Negara Kemenko Polhukam RI.
Tak hanya sukses membesarkan anak-anaknya, Surtani Panggabean juga dikenal pintar dan ramah oleh orang-orang yang mengenalnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Surtani-Panggabean-Ibunda-Ruhut-Sitompul.jpg)