SIDANG FERDY SAMBO

EKSPRESI Kaget Ferdy Sambo Saat Ibunda Brigadir J Rosti Simanjuntak Singgung Kisah Yusuf-Potifar

Rosti hadir untuk memberikan keterangan sebagai saksi dalam persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Selasa.

Editor: AbdiTumanggor
tangkapan layar video
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi: Terdakwa kasus pembunuhan berencana Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi bertemu dengan keluaga Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J dalam persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Selasa (1/11/2022). (tangkapan layar video) 

TRIBUN-MEDAN.COM - Ekspresi Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Saat Ibunda Brigadir J Rosti Simanjuntak Singgung Kisah Yusuf-Potifar di Persidangan.

Ibunda Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, Rosti Simanjuntak, meminta nama baik putranya dipulihkan.

Dia juga ingin nama Yosua dibebaskan dari fitnah.

Ini disampaikan Rosti di hadapan Putri Candrawathi dan Ferdy Sambo, dua terdakwa pembunuhan berencana putranya.

Rosti hadir untuk memberikan keterangan sebagai saksi dalam persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Selasa (1/11/2022).

"Jadi, anakku Nofriansyah Yosua tolong pulihkan namanya, pulihkan keluarga kami dari fitnahan, kebohongan-kebohongan itu," kata Rosti sambil menatap tajam Putri.

Ibunda Brigadir J tak kuasa menahan tangis saat bersaksi di depan persidangan dihadiri terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrwathi, Senin (1/11/2022).
Ibunda Brigadir J tak kuasa menahan tangis saat bersaksi di depan persidangan dihadiri terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrwathi, Senin (1/11/2022). (kompas tv)

Rosti menyebut, putranya sudah dibunuh dengan kejam, kini masih harus menanggung fitnah yang dilemparkan Putri dan Sambo.

"Ibu Putri, saya mohon yang mulia (majelis hakim). Saya akan utarakan juga ini. Saya sebagai seorang ibu, Putri, ibu juga sebagai seorang ibu yang memiliki beberapa anak."

"Berikanlah contoh panutan kepada anak-anak, bisa lah kita sebagai seorang ibu yang memberikan didikan yang baik pada anak. Karena, ibu mendidik keturunan."

"Jadi, jangan bagaikan Potifar atau Adam Isabel yang kejam pada saat ini. Ibu muncul ke dunia ini bagaikan Potifar. Jadi, anakku Nofriansyah Yosua tolong pulihkan namanya. Pulihkan keluarga kami dari fitnahan kebohongan-kebohongan itu."

Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi: Terdakwa kasus pembunuhan berencana Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi bertemu dengan keluaga Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J dalam persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Selasa (1/11/2022).
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi: Terdakwa kasus pembunuhan berencana Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi bertemu dengan keluaga Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J dalam persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Selasa (1/11/2022). (tangkapan layar video)

Dengan suara meninggi, Rosti menyebut Putri dan Sambo merupakan sosok yang kejam.

"Sudah terbunuh anakku, Ibu. Sudah tercapai keinginan kalian? Sudah puaskah dengan perbuatan kalian kepada anakku yang sudah merampas nyawa anakku dengan sadisnya dengan komplotanmu itu?" lanjut Rosti dengan air mata.

Di sisi samping ruang sidang, Putri yang duduk bersama tim pengacaranya sesekali membalas tatapan Rosti.

Matanya lebih sering menatap ke bawah dengan kepala sedikit menunduk.

Rosti melanjutkan ratapannya. Dia menyebut, sebagai seorang ibu, seharusnya istri Sambo itu memberikan contoh yang baik untuk putra-putrinya.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved