Brigadir J Ditembak Mati
Dijaga Ketat Keluar dari Kejagung, Ini yang Terlontar dari Ferdy Sambo, Ada Perbedaan Mencolok
Menggunakan baju rompi tahanan warna merah muda, Ferdy Sambo dan tersangka lainnya keluar dari ruangan Kejaksaan Agung RI, Rabu (5/10/2022) sore.
TRIBUN-MEDAN.COM - Menggunakan baju rompi tahanan warna merah muda, Ferdy Sambo dan tersangka lainnya keluar dari ruangan Kejaksaan Agung RI, Rabu (5/10/2022) sore.
Ferdy Sambo terlebih dahulu keluar daripada tersangka lainnya. Ia dijaga ketat aparat keamanan dari Brimob.
Ferdy Sambo keluar tanpa ada berhenti di depan gedung Kejaksaan Agung. Namun, saat hendak masuk ke dalam mobil taktis Brimob, ia sempat berhenti sesaat dan memberikan pernyataan.
Kepada awak media, Ferdy Sambo mengungkit dugaan insiden yang terjadi di Magelang, Jawa Tengah yang sudah telah menghancurkan hatinya. Hal itu menjadi alasannya melakukan pembunuhan terhadap Brigadir Yosua.
Sambo mengaku tersulut amarah karena peristiwa yang terjadi di Magelang. Namun dia tidak merinci perihal insiden yang membuatnya marah di Magelang.
"Kabar yang saya terima sangat menghancurkan hati saya. Saya sangat menyesal. Saya siap menjalani semua proses hukum. Istri saya tidak bersalah, dia tidak melakukan apa-apa justru dia korban," kata Sambo, Rabu (5/10/2022).
"Saya lakukan ini karena kecintaan saya kepada istri saya. Saya tidak tau bahasa apa yang dapat mengungkapkan perasaaan, emosi, dan amarah akibat peristiwa yang terjadi di Magelang," jelasnya.
Sambo juga menyatakan permohonan maaf terhadap pihak-pihak yang dirugikan yang terdampak perbuatannya di kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
"Saya menyampaikan permohonan maaf kepada pihak-pihak yang sudah terdampak atas perbuatan saya termasuk Ibu dan Bapak dari Yoshua," ujarnya lagi lalu masuk ke dalam mobil taktis Brimob.
Ferdy Sambo terlebih dahulu keluar dari Gedung Kejaksaan Agung, Rabu (5/10/2022) (Ho)
Ferdy Sambo keluar pukul 12.59 WIB dengan dijaga sejumlah personel Brimob, sehingga awak media kesulitan mengambil gambar suami Putri Candrawathi tersebut.
Padahal, pihak Kejaksaan Agung sebelumnya menjanjikan kepada awak media untuk dapat mengambil gambar Sambo dengan leluasa. Sekitar delapan personel Brimob pun membentuk barisan dan menutupi eks Kadiv Propam Polri itu.
Akibatnya, personel Brimob terlibat saling dorong dengan para wartawan ketika mengiringi Sambo menuju kendaraan taktis yang sudah terparkir di depan Gedung Jampidum. Di depan kendaraan taktis itu barulah Sambo sempat berhenti sejenak dan memalingkan wajah ke arah awak media dan mengutarakan pernyataan tersebut.
Putri Candrawathi Keluar dari Gedung Kejaksaan Agung, Rabu (5/10/2022). (HO)
Disusul Putri Candrawathi Keluar dari Gedung Kejaksaan Agung
Setelah Ferdy Sambo keluar, beberapa waktu kemudian disusul istrinya, Putri Candrawathi.
Putri juga terlihat mengenakan rompi tahanan Kejakasaan berwarna merah muda. Ia tertunduk dengan rambut pendek terurai.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Sambo4.jpg)