Berita Medan

Kendalikan Inflasi, Pemko Medan Berencana Penuhi Kebutuhan Cabai dari Kabupaten Batubara 

Pemerintah Kota Medan dan Pemkab Batubara membahas pemenuhan cabai di Kota Medan, demi mengendalikan inflasi.

Penulis: Anisa Rahmadani |
HO/Tribun Medan
Suasana rapat kerjasama Pemko Medan dan Pemkab Batubara membahas kebutuhan cabai masyarakat di Kota Medan, Jumat (30/9/2022). 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Pemerintah Kota atau Pemko Medan dan Pemkab Batubara membahas pemenuhan cabai di Kota Medan, demi mengendalikan inflasi.

Pemilihan Kabupaten Batubara untuk memenuhi cabai di Kota Medan, bertujuan agar harga bahan pangan tetap stabil. 

Hal itu menindaklanjuti instruksi dari Wali Kota Medan Bobby Nasution.

Baca juga: Demi Turunkan Inflasi di Sumut, Gubernur Edy Rahmayadi Sebut Akan Hemat Belanja Anggaran

"Untuk mengendalikan Inflasi dan harga bahan pangan terutama cabai tidak terlalu tinggi kita tetap mengutamakan pengambilan pasokan cocok tanam dari Wilayah Sumut," jelas Dirut Perusahaan Umum Daerah (PUD) Pasar Medan Suwarno, Jumat (30/9/2022).

Untuk itu, Suwarno berharap adanya komitmen dari Kabupaten Batubara.

"Oleh karenanya melalui rapat ini kita juga berharap komitmen para petani di Kabupaten Batubara untuk dapat memenuhi kebutuhan pangan pokok, terutama cabai bagi warga Kota Medan," kata Suwarno.

Menanggapi persoalan tersebut Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemkab Batubara Renold Asmara mengungkapkan, Kabupaten Batubara memiliki luas lahan 613 hektar yang diperuntukan untuk produksi cabai

Dari luas lahan tersebut, jelasnya, diprediksi menghasilkan sekitar 7 ribu ton cabai saat panen.

"Panen diperkirakan Oktober tahun ini. Nah, sekarang kami akan mempelajari apakah hasil panen nanti dapat  memenuhi kebutuhan cabai bagi Kota Medan," ungkap Renold Asmara.

Dalam rapat tersebut, Renold juga meminta  waktu untuk merembukkan rencana kerjasama yang akan dilakukan dengan Pemko Medan guna memenuhi kebutuhan cabai bagi Kota Medan.

Baca juga: Kendalikan Inflasi, Pemko Medan Gelar Pasar Murah di 151 Kelurahan, Mulai Hari Hingga 27 September

"Kami minta waktu dan saya harap rencana ini bisa dirapatkan ulang pekan depan," jelasnya.

Sementara, rapat ini juga dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemkab Batubara Renold Asmara, Kadis Ketahanan Pangan Kota Medan Emilia Lubis, Direktur Operasi PUD Pasar Ismail Pardede dan Kabag Perizinan dan Usaha PUD Pasar Fuad Rizal. 

(cr5/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved