Berita Sumut
Anita Manullang Segera Jalani Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Demi Selingkuhan
olisi akan segera menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan terhadap Harlen Sinaga (48) yang diotaki oleh istrinya Anita br Manullang (46)
Penulis: Maurits Pardosi |
TRIBUN-MEDAN.com, HUMBAHAS - Polisi akan segera menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan terhadap Harlen Sinaga (48) yang diotaki oleh istrinya Anita br Manullang (46) sembari menyempurnakan berkas untuk dilimpahkan ke Kejaksaan.
Diketahui Anita br Manullang mengotaki pembunuhan terhadap suaminya lantaran hendak kawin lagi dengan selingkuhannya Hinsa Sianturi.
Anita br Manullang dan Hinsa Sianturi telah berhasil ditangkap Polres Humbahas.
Baca juga: ANITA Manullang Bunuh Suami demi Nikahi Selingkuhan, Begini Kata Kades soal Korban
"Segera. Dan dalam waktu dekat, kita akan gelar rekonstruksi," ujar Kasi Humas Polres Humbahas Bripka S B Lolo Bako, Selasa (20/9/2022).
Sebelumnya, Kades Sampean, Hasudungan Simanullang menegaskan agar otak dan pelaku pembunuhan tersebut dihukum seberat-beratnya.
"Saya minta agar hukum berjalan sesuai apa yang berlaku. Hukumannya setimpal perbuatannya. Hukuman beratlah," ujar Hasudungan.
"Ini juga agar menjadi efek jera bagi masyarakat. Kejadian itu memalukan kita semua," sambungnya.
Hasudungan pun mengisahkan perihal sosok Harlen Sinaga, sosok pria yang ditemukan tewas di kubangan Desa Sampean, Kecamatan Dolok Sanggul, pada Minggu (28/8/2022) lalu.
"Sinaga ini adalah orang yang baiklah. Dia enggak tahu apa-apalah. Dia itu berusaha untuk menyekolahkan anaknya. Dia juga bersedia sebagai upahan di ladang orang demi anak-anaknya," sambungnya.
"Bila dia diminta orang lain untuk bekerja di ladang, ia mau saja. Artinya, dia mau sebagai upahan demi anak-anaknya. Sosok yang bekerja keras," terangnya.
Ia menyampaikan, dirinya tak mengenal sosok Hinsa Sianturi, selingkuhan Anita Manullang.
"Kalau Sianturi ini, sejauh ini, saya tidak kenal. Memang, boru Manullang ini adalah warga saya. Lantaran kami jauh lokasi tinggal, maka saya tak tahu apa persis aktivitas sehari-harinya apalagi menyangkut soal perselingkuhan tersebut. Dia seorang ibu rumah tangga dan petani juga," sambungnya.
Bahkan, dirinya baru mengetahui adanya perselingkuhan antara Anita br Manullang dengan Hinsa Sianturi setelah adanya kasus kematian Harlen Sinaga.
"Nah setelah kasus ini terkuak, barulah kita tahu bahwa ada perselingkuhan. Keluarga dari Sinaga pun belum ada komunikasi dengan kita sampai sekarang soal kasus ini. Kalau keluarga Sinaga kan mayoritas di Samosir," ungkapnya.
Baca juga: FAKTA-fakta Anita Manullang Otaki Pembunuhan Suami, Awal Perselingkuhan hingga Motif Pembunuhan
"Harlen Sinaga ini merantau di sini dan tinggal di sini atau tinggal di tempat mertuanya lah," terangnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Hinsa-Sianturi-dan-Anita-Manullang.jpg)