Butuh Uluran Tangan
Lahir dengan Usus di Luar Perut, Bayi Perempuan Asal Kabupaten Sergai Butuh Uluran Tangan
Bayi perempuan asal Kabupaten Sergai yang lahir dengan kondisi usus di luar perut butuh uluran tangan dan bantuan masyarakat
Penulis: Anugrah Nasution | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM,SERGAI - Bayi perempuan asal Kabupaten Sergai bernama Florensia yang lahir dengan kondisi usus di luar perut membutuhkan bantuan dan uluran tangan masyarakat.
Setelah dilahirkan pada Sabtu (10/9/2022) malam dengan kondisi usus di luar perut atau gastroschisis, bayi mungil itu kini dirawat di Rumah Sakit Haji, Kota Medan.
Gastroschisis adalah cacat lahir pada dinding perut bayi, dimana usus keluar melalui lubang di sisi pusar.
Bayi tersebut adalah putri dari pasangan Selvina dan Agustiawan.
Baca juga: BAYI Perempuan Kembar Siam Asal Asahan Tiba di RS Adam Malik, Kini Perawatan Intensif di Ruang IGD
Keduanya merupakan warga Dusun X, Desa Celawan, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Sergai.
Selvina, ibu dari bayi mengatakan, saat ini kondisi sang bayi masih dirawat intensif di rumah sakit.
"Saat ini dirawat di RSUD Haji Medan. Sejak harus sabtu malam lalu , siap melahirkan langsung dibawa ke sana," kata Selvina kepada Tribun, Senin (21/9/2022).
Bayi tersebut lahir di rumah bidan yang ada jalan Krakatau, Kecamatan Medan Timur, Kota Medan.
Baca juga: Bayi Perempuan Kembar Siam Lahir di Kisaran, Perut Ke Bawah Menyatu
Selvina mengatakan, karena lahir dalam kondisi usus di luar.
Anak ketiga itu pun langsung dibawa ke Rumah Sakit Haji Medan.
"Sudah tiga hari di rumah sakit. Minggu malam, sudah dilakukan operasi usus di rumah sakit Haji sekarang masih dirawat terus," lanjut Selvina.
Elvina berujar, sejak masa kandung sampai akan melahirkan tidak menemukan tanda tanda kelainan pada putrinya tersebut.
Dia menyebutkan, pernah melakukan pemeriksaan terhadap kandungannya dan mendapati kondisi bayinya sehat.
Baca juga: Tengah Mencari Ikan, Dua Nelayan Pantai Cermin Temukan Mayat Bayi Perempuan
"Kalau kelahirannya normal usia 9 bulan. Sejak hamil sampai melahirkan tidak ada tanda tanda adanya kelainan. Pernah beberapa kali USG dan hasilnya baik. Baru saat melahirkan tahu, itu pun saya belum lihat lama sudah langsung dibawa ke rumah sakit," kata dia.
Perlu bantuan perawatan
Selvina pun kini tengah bingung.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/bayi-perempuan-lahir-usus-di-luar-perut.jpg)