Pemko Medan

Bersama Anggota DPRD, Walikota Medan Bobby Nasution Dengarkan Pidato Kenegaraan Presiden

Dengan serius, Bobby Nasution beserta seluruh yang hadir dalam sidang istimewa itu selanjutnya mendengarkan pidato kenegaraan Presiden.

Editor: Satia
Dok. Pemko Medan
Wali Kota Medan Bobby Nasution menghadiri Rapat Paripurna DPRD Medan dengan agenda Mendengar Pidato Presiden Republik Indonesia Joko Widodo Dalam Rangka Penyampaian Laporan Kinerja Lembaga-Lembaga Negara dan Pidato Dalam Rangka HUT ke-77 Kemerdekaan RI  yang mengusung tema “Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat”, di Gedung DPRD Medan, Selasa (16/8/2022) pagi. 

Demikian juga dengan pemberantasan korupsi, lanjut Presiden, juga terus menjadi prioritas utama. “Untuk itu, Polri, Kejaksaan dan KPK terus bergerak,” ungkapnya.

Di kesempatan itu, Presiden juga menyampaikan UMKM harus terus didukung agar bisa segera naik kelas.

Digitalisasi ekonomi yang telah melahirkan dua decacorn dan sembilan unicorn, jelas Presiden, terus didorong untuk membantu pemberdayaan UMKM.

Kemudian, lanjutnya, 19 juta UMKM telah masuk dalam ekosistem digital dan ditargetkan sebesar 30 juta UMKM akan masuk ekosistem digital pada tahun 2024.

Usai mendengarkan pidato kenegaraan Presiden, Wali Kota Medan Bobby Nasution mengungkapkan, terkait upaya Pemerintah untuk mendukung UMKM naik kelas sejalan dengan apa yang dilakukan Pemko Medan saat ini.

Diungkapkannya, upaya yang dilakukan Pemko Medan di antaranya  menjalin kerja sama dengan pelaku UMKM, terutama sektor kuliner dalam pengadaan makanan dan minuman di lingkungan Pemko Medan.

Untuk pengadaan makanan dan minuman tersebut, pelaku UMKM harus terdaftar ke dalam E-Katalog Lokal Pemko Medan.

Siang harinya, Bobby Nasution bersama Wakil Wali Kota, Ketua DPRD Medan, segenap Wakil Ketua dan anggota DPRD Medan, unsur Forkopimda Kota Medan, Sekda Kota Medan, pimpinan OPD, camat, tokoh agama dan tokoh masyarakat kembali mengikuti Rapat Paripurna dengan agenda mendengar Pidato Presiden RI Dalam Rangka Penyampaian Pengantar/Keterangan Pemerintah Atas RUU tentang APBN Tahun Anggaran 2023 Beserta Nota Keuangan.

 

*

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved