Berita Seleb

Niat Puasa Ayyamul Bidh, Ibadah Puasa Sunnah yang Memiliki Banyak Keutamaan

Sama seperti ibadah sunnah lainnya, puasa Ayyamul Bidh juga memiliki banyak keutamaan. Salah satunya, disebutkan jika orang yang melakukannya akan

Editor: Liska Rahayu
HO / Tribun Medan
Niat Puasa Ayyamul Bidh, Ibadah Puasa Sunnah yang Memiliki Banyak Keutamaan. 

TRIBUN-MEDAN.com – Puasa Ayyamul Bidh merupakan salah satu ibadah sunnah yang bisa dilakukan umat Islam.

Ibadah puasa Ayyamul Bidh merupakan puasa yang dilakukan setiap tiga hari berturut-turut setiap bulannya, yaitu pada setiap tanggal 13,14, dan 15 di setiap bulan pada penanggalan Hijriah.

Di bulan Muharram 1444 H ini, Anda bisa melakukan puasa Ayyamul Bidh pada Kamis, 11 Agustus; Jumat, 12 Agustus; dan Sabtu, 13 Agustus 2022.

Sama seperti ibadah sunnah lainnya, puasa Ayyamul Bidh juga memiliki banyak keutamaan.

Salah satunya, disebutkan jika orang yang melakukannya akan mendapatkan pahala yang sama seperti dengan berpuasa 10 hari.

Bukan cuma memiliki keberkahan dan ganjaran yang melimpah, puasa Ayyamul Bidh juga ternyata baik untuk kesehatan.

Lalu bagaimana niat puasa Ayyamul Bidh yang benar agar bisa mendapatkan keberkahannya?

Sama seperti puasa lainnya, puasa Ayyamul Bidh dilakukan dengan manahan lapar dan hawa nafsu sejak matahari terbit hingga tenggelam.

Baca juga: Niat Puasa Daud dan Tata Caranya hingga Keutamaan Puasa Daud

Baca juga: Tata Cara dan Niat Puasa Daud serta Hukum Melaksanakan

Umat Muslim disarankan untuk melakukan sahur terlebih dahulu, untuk kemudian menjalankan ibadah puasa.

Jangan lupa juga untuk membaca niat puasa. Ibadah apa pun tak akan sah jika niat tak dibacakan.

Berikut niat puasa Ayyamul Bidh.

Nawaitu sauma ayyami bidh sunnatan Lillahi ta'ala.

Artinya:

"Saya berniat puasa sunnah ayyamul bidh karena Allah ta'ala."

Anda bisa membacakan niat puasa Ayyamul Bidh baik dalam bahasa Arab ataupun terjemahannya dalam bahasa Indonesia.

Keutamaan Puasa Ayyamul Bidh

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved