ASN Pemko Medan Nyabu
Sosok ASN Pemko Medan yang Pesta Sabu, Kadis P2K: Memang Sudah Bermasalah tak Bisa Diharapkan
Dua ASN Pemko Medan tertangkap tangan tengah menggelar pesta sabu di satu rumah. Ternyata sudah lama bermasalah
Penulis: Anugrah Nasution | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN- Dua ASN Pemko Medan, yakni Muhammad Ali Aziz (45) warga Komplek Villa Gading Mas II, dan M Lutfi Nasution (40) warga Jalak Limau Manis tertangkap tangan pesta sabu.
Kedua ASN Pemko Medan anak buah Wali Kota Medan, Bobby Nasution itu kini tengah ditahan di Polrestabes Medan.
Berdasarkan penelurusan Tribun-medan.com, ternyata dua ASN yang pesta sabu itu selama ini bertugas di Dinas Pencegahan dan Pemadam Kebakaran (P2K) Kota Medan.
Menurut Kepala Dinas P2K Kota Medan, Albon Sidauruk, anak buahnya bernama Ali bertugas di bagian sarana dan prasarana Dinas P2K Medan.
"Benar itu pegawai kita, di bagian sarana dan prasarana. Sudah dinas di P2K sejak tahun 2021 lalu," kata Albon kepada Tribun-medan.com, Rabu (1/6/2022).
Baca juga: VIRAL Polwan Suci Darma yang Diselingkuhi Oknum ASN, Pemkab Langsung Bentuk Tim Pemeriksa Adhoc
Albon mengatakan, bahwa Ali dahulunya merupakan pegawai kecamatan.
Dia dipindahkan lantaran Dinas P2K Kota Medan kekurangan pegawai.
Menurut Albon, bahwa Ali selama ini sudah sering bermasalah.
Ali adalah sosok pegawai yang tidak disiplin dalam bertugas.
Selain itu, Ali juga tidak memiliki skill tertentu dan tidak bisa diandalkan.
Baca juga: Duh, Dua ASN Diduga Anak Buah Wali Kota Medan Tertangkap Pesta Sabu
"Memang kami pernah ajukan penambahan pegawai tahun 2020, dan ada 23 orang direalisasikan salah satunya dia (Ali) itu. Jadi selama ini juga dia pegawai yang sudah bermasalah, makanya kalau sudah bermasalah dia dipindahkah,"
"Emang tidak bisa diharapkan juga dia itu, mau dibuat dioperasional pun, dia tidak punya keahlian," kata Albon.
Disinggung mengenai Ali, Albon pun mengaku sudah lama curiga.
Kala itu, Ali pernah menjalani tes urine.
Saat itu, Ali tidak hadir.
Baca juga: Hendak Telepon Kapolda Sumut, Oknum ASN Malah Dianiaya Penyidik Unit PPA Polrestabes Medan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pelaku-saat-diamankan-oleh-petugas-di-ruang-Satres-Narkoba-Polrestabes-Medan.jpg)