Breaking News

Medan Mods Mayday 2022

Meriahkan Medan Mods Mayday 2022, 500 Skuteris Turun ke Jalan 

Selama dua tahun pandemi Covid-19, Medan Mods Mayday 2022 kembali diselenggarakan pada tahun ini.

Penulis: Abdan Syakuro |

Luffy mengapresiasi teman-teman peserta yang sudah mulai peduli dengan gaya berkendera yang aman dan taat dalam berlalu lintas.

"Dan ternyata teman-teman juga di Medan nih sekarang sudah mulai cukup baik, dalam mulai berkendara, mereka selalu menggunakan helm gitu ya, terus mulai dari berpakaian, tidak ada aroganisme dalam berkendara, dan juga yang terakhir tetap satu vespa, sejuta saudara saling menolong, maupun vespa matic maupun vespa classic, sama itu semua," ucap Luffy.

Ia berharap untuk Medan Mods Mayday 2022 kali ini bisa berjalan dengan aman, tidak ada kendala sampai acara berakhir.

"Harapan saya untuk hari ini sih sebenarnya tidak muluk-muluk yang penting semua berjalan aman, tidak ada terkendala, ya paling kecuali dari kehendak Tuhan gitu ya, kita tidak tau hujan badai dan segala macam, semoga itu semuanya aman, terus juga ya tadilah saya bilang tidak ada ugal-ugalan dijalan nanti kita adakan riding, terus juga tidak ada perselisihan, semua kita tetap saudara, dan sampai selesai acara musik selesai kita bisa bubar sama-sama dengan tertib," pungkasnya.

(cr15/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved