Harga Bahan Pangan
Harga Bawang Merah Paling Mahal di Pasaran Kota Medan
Harga bawang merah di pasaran masih mahal dibandingkan harga bahan pokok lainnya
Penulis: Angel aginta sembiring | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN - Harga bawang merah di pasar tradisional Kota Medan paling mahal dibanding dengan bahan pokok lainnya.
Sejak dua hari terkahir, harga bawang merah tembus di angka Rp 35 ribu sampai Rp 40 ribu per kilogramnya.
Dari pantauan Tribun-medan.com, bawang merah mengalami kenaikan harga hingga Rp 10 ribu sampai Rp 15 ribuan per kilogram.
Dimana biasanya harga bawang merah hanya Rp 24 ribu per kilogramnya.
Baca juga: Kisah Pilu Para Nyai di Masa Penjajahan Belanda, Kemaluannya Dilumuri Cabai Jika Lebih Memilih Cinta
Pedagang sayur mayur, boru Malau mengatakan, kenaikan harga bawang merah di Pasar Pringgan Medan sudah terjadi sejak dua hari terkahir ini.
"Bawang merah kami jual di kisaran harga Rp 35 ribuan, memang sudah terjadi kenaikan harga karena stok nya sedikit," kata boru Malau pada Tribun-medan.com, Minggu (29/5/2022).
Ia mengatakan, melonjaknya harga bawang merah disebabkan karena stok yang menipis akibat cuaca ekstrem di daerah Jawa beberapa waktu terakhir.
Meski begitu, dikatakannya permintaan pembeli masih cukup tinggi.
Baca juga: Ketahuan Pakai Ganja, Remaja 15 Tahun Meraung-raung Diikat di Pohon, Matanya Diolesi Cabai Oleh Ibu
Selain bawang merah, pedagang lainnya juga menyebutkan komoditas lainnya juga mengalami kenaikan.
Seperti tomat, ia mengaku beberapa waktu lalu masih menjual dengan harga Rp 6 ribu sampai Rp 8 ribu, namjn semenjak sepekan ini tomat melonjak seharga Rp 12 ribu.
Untuk harga komoditas lainnya masih relatif sama yakni cabai merah Rp 35 ribu, bawang putih Rp 20 ribu. Dan juga ayam potong Rp 40 ribu. (cr9/Tribun-Medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/bawang-merah-melonjak-di-pasar-petisah.jpg)