Sea Games Vietnam

KONDISI Timnas U23 Indonesia Jelang Pertandingan Lawan Timnas Malaysia Hari Ini

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong harus memutar otak saat melawan Malaysia, karena skuad Garuda Muda kehilangan banyak pemain

Editor: Salomo Tarigan
PSSI
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong 

Meski ada kabar buruk, tetapi dibarengi juga dengan kabar baik karena Asnawi Mangkualam dipastikan akan kembali memperkuat skuad Garuda.

Setelah akumulasi kartu kuning, Asnawi dipastikan bisa membela skuad Garuda Muda nantinya.

Asnawi pastinya akan dibantu Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, dan Alfeandra Dewangga untuk menjaga posisi belakang.

Baca juga: FAKTA Baru Kasus Polwan Suci, Suami Pelakor Sudah Tahu dari Awal Anak Istrinya Hasil Selingkuh

Setelah itu posisi gelandang Syahrian Abimanyu bakalan dibantu Marcelino Ferdinan maupun Marc Klok.

Untuk posisi penyerang kemungkinan besar Saddil Ramdani akan menggantikan Egy Maulana Vikri.

Kemudian mereka akan dibantu juga oleh Witan Sulaeman dan Irfan Jauhari nantinya.

Kedua pemain tersebut akan tetap menjadi andalan di lini depan.

Namun, tak menutup kemungkinan pelatih asal Korea Selatan pun bisa memainkan formasi yang lainnya untuk melawan Malaysia nanti.

Timnas U-23 Indonesia akan melawan Malaysia di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Minggu (22/5/2022).

Berikut prediksi susunan pemain timnas U-23 Indonesia vs Malaysia:

Timnas U-23 Indonesia (4-3-3): Ernando Ari, Asnawi Mangkualam, Facruddin Aryanto, Eizky Ridho, Alfeandra Dewangga; Marc Klok, Marselino Ferdinan, Syahrian Abimanyu, Witan Sulaeman, Irfan Jauhari, dan Saddil Ramdani.

Baca juga: Terjawab Akhirnya Kylian Mbappe Putuskan Stay at PSG, Disampaikan ke Presiden Real Madrid

Baca juga: Masih Ingat Penyanyi Alam Mbah Dukun yang Dulu Terkenal, Kini Lakoni Pekerjaan Baru

Sumber:Bolasport

KONDISI Timnas U23 Indonesia Jelang Pertandingan Lawan Timnas Malaysia Hari Ini

Sumber: BolaSport.com
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved