Arus Lalin Medan Berastagi

Arus Lalu Lintas Medan-Berastagi Padat, Cuaca Sempat Hujan Lebat

Arus lalu lintas Medan-Berastagi terpantau padat, ditambah kondisi cuaca hujan lebat

Editor: Array A Argus
HO
Wakasat Lantas Polrestabes Medan AKP Supendi saat sedang melakukan pengamanan di jalan lintas Medan - Berastagi. (Ho) 

TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN - Arus lalu lintas dari arah Medan menuju Berastagi dipadati oleh sejumlah kendaraan, Minggu (15/5/2022) sore.

Menurut Wakasat Lantas Polrestabes Medan, AKP Supendi, hari ini arus lalu lintas di jalan lintas Medan - Berastagi masih cukup normal.

"Dari Berastagi menuju ke Medan masih lancar tekendali, begitu juga dari Medan masih lancar terkendali," katanya melalui akun Instagram Satlantas Polrestabes Medan, Minggu (15/5/2022).

Baca juga: MACET Hingga 12 Jam di Jalur Medan-Berastagi, Pengendara Ngaku Sampai Kelelahan & Tidur di Mobil

Ia menjelaskan, situasi di lokasi jalan lintas dari arah Medan menuju Berastagi baru saja terjadi hujan lebat.

"Situasi baru saja hujan lebat," bebernya.

Sementara itu, Kanit Lantas Polsek Pancur Batu, Iptu Rizal mengatakan bahwa, volume kendaraan pada sore ini dipadati oleh sejumlah kendaraan dari arah Berastagi menuju Medan.

Baca juga: Arus Lalin Medan-Berastagi Diklaim Sudah Lancar Setelah 12 Jam Macet Total

Namun, kondisi lalu lintas tetap terpantau lancar.

"Ramai lancar yang mengarah ke Medan. Banyak yang turun dari arah Berastagi menuju Medan," pungkasnya.(cr11/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved