MotoGP Amerika 2022

HASIL MOTOGP Amerika: Enea Bastianini Pemenang, Jorge Martin dan Marc Marquez Gagal Raih Podium

Pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini, jadi pemenang pada Grand Prix ke-500 pada seri MotoGP Americas 2022.

Editor: Salomo Tarigan
Twitter
Pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini pemenang MotoGP Amerika 2022 

TRIBUN-MEDAN.com - Pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini, jadi pemenang pada Grand Prix ke-500 pada seri MotoGP Americas 2022.

Penampilan luar biasa Enea Bastianini pada beberapa lap terakhir memberikan kemenangan keduanya pada musim ini di Circuit of The Americas, Austin, Texas, Amerika Serikat pada Senin (11/4/2022) dinihari WIB.

Baca juga: KLASEMEN Liga Inggris, Manchester City Belum Aman di Puncak, Hasil Imbang Lawan Liverpool

Baca juga: Mahasiswa BEM SI Tuntut Jokowi Tolak 3 Periode,Tumpas Mafia Migor, BEM Nusantara Beda Temui Wiranto

Enea Bastianini tampil konsisten yang selalu berada di posisi tiga besar sejak lap pertama sedangkan sang pemilik pole position, Jorge Martin gagal meraih podium.

Bastianini yang berhasil finis pertama harus berduel sengit dengan Jack Miller (Ducati Lenovo) yang harus puas finis di tempat ketiga.

Adapun Alex Rins (Suzuki Ecstar) di posisi dua yang berhasil merusak pesta Ducati pada balapan kali ini.

Jalannya sesi balapan

Jack Miller (Ducati Lenovo) langsung melesat memimpin jalannya balapan setelah menggusur posisi Jorge Martin (Pramac Racing) selaku pemilik pole position di Tikungan 1.

Pada dua putaran awal, lima pembalap Ducati masih menguasai posisi enam besar.

Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) naik satu peringkat ke posisi lima.

Sementara itu, start buruk terjadi pada Marc Marquez (Repsol Honda) membuatnya harus tercecer hingga urutan ke-16.

Perebutan tempat ketiga masih diperebutkan oleh Enea Bastianini (Gresini Racing) dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).

Baca juga: 6 Cara Jitu Agar Berhenti Merokok, Temukan Alasan dan Rajin Bersihkan Rumah

Saat balapan telah berlangsung lima lap, pembalap Ducati masih menempati posisi lima besar.

Jack Miller masih memimpin, dibuntuti Martin dan Bastianini di posisi kedua dan ketiga.

Posisi Bagnaia kembali merosot ke posisi lima, sedangkan Zarco keempat.

Bagnaia dalam ancaman dua rider Suzuki. Benar saja, posisinya berhasil diambil alih Alex Rins.

Sumber: TribunNewsmaker
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved