News Video

4 DPC Bubar, Kini 31 Kader DPP Partai Ummat Mundur

Sejumlah pengurus dan kader Partai bentukan Amien Rais, Partai Ummat ramai-ramai mengundurkan diri. Kini sudah ada 31 orang yang mundur di DPP Partai

Mereka akan mundur dengan sendirinya bila merasa ragu atau tidak yakin bisa menyesuaikan dengan ritme partai.

Baik itu mundur sendiri karena keinginan pribadinya ataupun mundur bersama-sama.

"Jadi, yang ragu, atau tidak yakin bisa menyesuaikan dengan speed 'RPM' partai ini, akan kena seleksi alam alias tereliminasi dengan sendirinya. Ada yang sifatnya individual, ada yang sifatnya berkelompok," ujarnya.

Kendati demikian, Mustofa tidak mengkhawatirkan hal tersebut.

Pasalnya, dalam waktu dekat, Partai Ummat sudah siap mengumumkan para pengganti pengurus yang hengkang tersebut.

Bahkan, hari ini Minggu (10/10/2021) nama-nama calon anggota baru untuk menggantikan para eks pengurus DPD tersebut sudah ada dalam daftar.

"Seperti di Depok, beberapa saat usai undur diri, insya Allah hari ini pengurus baru sudah jadi. Nanti diumumkan secepatnya," kata Mustofa

Dengan begitu, mundurnya puluhan pengurus DPD Kota Depok, tidak akan berpengaruh pada Partai besutan Amien Rais tersebut.(Tribun-Video.com/ Tribunnews)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 31 Orang di DPP Undur Diri, 4 DPC Bubar, Partai Ummat: Itu Seleksi Alam, Pengurus Baru Sudah Jadi

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved